Heboh, Jasad Pria Paruh Baya Ditemukan di TPU Buyut Godong Jatibarang

Senin, 25 Mei 2020 - 12:58 WIB
loading...
Heboh, Jasad Pria Paruh Baya Ditemukan di TPU Buyut Godong Jatibarang
Petugas Polsek Jatibarang dan tim medis saat hendak mengevakuasi korban Amin KR di TPU Buyut Godong, Desa Jatibarang Baru. Foto/Polres Indramayu
A A A
INDRAMAYU - Warga Desa Jatibarang Baru, Kecamatan Jatibarang, Kabupaten Indramayu heboh setelah menemukan sesosok mayat laki-laki berusia 58 tahun di tempat pemakaman umum (TPU) Buyut Godong, Gang Suci.

Peristiwa itu terjadi pada Minggu (24/5/2020) sekitar pukul 13.45 WIB. Juari (53), penjaga TPU Buyut Godong, yang menemukan jasad korban, lalu melaporkan penemuan mayat itu ke Kepala Desa Jatibarang Baru Roni. Selanjutnya, Kades Roni meneruskan laporan tersebut ke Polsek Jatibarang.

Petugas Polsek Jatibarang bersama tim medis dari Puskesmas Kecamatan Jatibarang mendatangi TKP dan mengevakuasi korban ke RSUD Indramayu. Saat mengevakuasi korban, petugas medis mengenakan alat pelindung diri (APD) lengkap.

Kabid Humas Polda Jabar Kombes Pol Saptono Erlangga Waskitoroso mengatakan, berdasarkan pemeriksaan petugas Polsek Jatibarang, di pakaian korban ditemukan identitas Amin KR, kelahiran Subang 01 Januari 1962.

Korban beralamat di Kampung Senggon Lio RT 40 RW 19, Desa Sukamandijaya, Kecamatan Ciasem, Kabupaten Subang. (BACA JUGA: Ditegur agar Pakai Masker, Anggota Polrestabes Bandung 'Ngamuk' di Ciparay )

Selain itu, petugas juga menemukan satu buah dompet, satu buah handphone, satu unit sepeda motor merek HONDA CBR berikut STNK dan kunci kontak, satu buah helm warna hitam, dan satu buah rompi warna hitam.

"Di tubuh korban tidak ditemukan luka atau tidak ada tanda-tanda kekerasan. Saat ditemukan, korban mengenakan pakaian warna krem, celana panjang, rompi, dan helm," kata Erlangga, Senin (25/5/2020). (BACA JUGA: Di Sela Cek Pospam, Pangdam-Kapolda Silaturahmi dengan Gubernur di Gedung Pakuan )

Berdasarkan keterangan saksi Roni, ujar Erlangga, korban meninggal dunia diduga karena sakit. "Sampai saat ini para petugas masih mencari anggota keluarga korban," ujar Kabid Humas. (BACA JUGA: Minggu 24 Mei 2020, Total Warga Jabar Terkonfirmasi Positif Corona 2.091 Orang )
(awd)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.0844 seconds (0.1#10.140)