Jika Karantina Total, Pemkot Tasikmalaya Harus Siapkan Dana Rp285 Miliar

Sabtu, 28 Maret 2020 - 22:31 WIB
Jika Karantina Total, Pemkot Tasikmalaya Harus Siapkan Dana Rp285 Miliar
Dewan Daerah Forum Indonesia untuk Transparansi Anggaran Jawa Barat (FITRA Jabar), Nandang Suherman. SINDOnews/Jani Noor
A A A
TASIKMALAYA - Dewan Daerah Forum Indonesia untuk Transparansi Anggaran Jawa Barat (FITRA Jabar), Nandang Suherman mengatakan, Pemkot Tasikmalaya harus menyediakan dana Rp285 miiar jika melakukan karantina wilayah atau lockdown total. Dana tersebut untuk memenuhi hajat hidup warga Kota Tasikmalaya jika perekonomian lumpuh total selama karantina wilayah.

"Kita asumsikan kegiatan perekonomian lumpuh selama dua minggu. Sesuai Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS) atau yang biasa disebut BDT Kota Tasikmakaya atau data data kesejahteraan sosial dengan berbagai macam kriteria pada masing-masing Individu dan Rumah Tangga ada 320.000 jiwa. Nah harian saja Rp8 miliar, jika sebulan jadi Rp 240 miliar," kata Nandang, Sabtu (28/3/2020).

Selain kebutuhan makan, kata Nandang, ada juga kebutuhan listrik dan air bersih. Jika dihitung perorang dalam satu bulan mencapai Rp6,7 miliar. "Ditotal semuanya jadi Rp 285 miliar," ujarnya. (Baca juga; Tasikmalaya Lockdown Sebulan Penuh, Begini Penjelasan Wali Kota )

Nandang pun menyarankan Pemerintah Kota Tasikmalaya segera menggeser APBD 2020 dengan merealokasi anggarannya. Sesuai hitungan FITRA bisa menggeser anggaran sekitar Rp271,2 miliaran. (Baca juga; Corona Tak Terkendali, Pesantren Tertua di Tasikmalaya Pulangkan Ribuan Santri )
(wib)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
artikel/ rendering in 2.9967 seconds (0.1#10.140)