Dampak Virus Corona, Jumlah Pengunjung Pusat Perbelanjaan di Karawang Menurun

Senin, 16 Maret 2020 - 17:31 WIB
Dampak Virus Corona, Jumlah Pengunjung Pusat Perbelanjaan di Karawang Menurun
Petugas Perbelanjaan Festive walk melakukan pemeriksaan suhu tubuh dan pemberian sanitazer kepada setiap pengunjung. SINDOnews/Nila Kusuma
A A A
KARAWANG - Jumlah pengunjung ke pusat perbelanjaan di Kabupaten Karawang mengalami penurunan, Senin (16/3/2020). Kondisi ini dampak dari keputusan Bupati Karawang Cellica Nurachadiana mengeluarkan surat edaran meliburkan sekolah dan mengimbau masyarakat agar lebih banyak tinggal di rumah serta menghindari tempat keramaian cukup, untuk mencegah penyebaran virus Corona.

Meskipun sejumlah pusat perbelanjaan terjadi penurunan pengunjung, namun transaksi masih berjalan seperti biasanya.Pengelola mal masih optimistis wabah Corona akan berlalu dan pengunjung akan kembali memadati pusat perbelanjaan. (Baca juga; Bupati Karawang Hentikan Aktivitas Belajar Mengajar Siswa di Sekolah )

Dari pantauan SINDOnews, sejumlah pusat perbelanjaan di Karawang seperti Karawang Central Plaza (KCP), festive walk,Tecnomart dari grup Galuh Mas, Mall Cikampek, Mega Mall dan Resinda Mall, mengalami penurunan pengunjung. Seorang staf dari Galus Mas, Panggih mengatakan, pusat perbelanjaan milik Galuh Mas, yaitu KCP, Tecnomar dan Festive walk sejak Sabtu (14/3/2020) sudah terjadi penurunan pengunjung.

Namun pengelola memahami terjadinya penurunan tersebut akibat isu Corona yang membuat masyarakat berhati-hati untuk datang ke mall. "Memang terjadi penurunan pengunjung mall, namun angka pastinya kita belum tahu karena baru terjadi sejak Sabtu (14/3/2020). Kalau hari ini, Senin (16/3) sepi pengunjung, memang sudah biasanya seperti itu," katanya.

Menurut Panggih, untuk mengantisipasi penyebaran virus Corona pihak pengelola mal melakukan langkah preventif dengan melakukan pengukuran suhu tubuh dan pemberian sanitazer kepada pengunjung yang datang. Hal ini dilakukan untuk mencegah penyebaran virus Corona dan juga memberikan kenyamanan kepada pengunjung,

"Jadi pengunjung yang datang harus diperiksa untuk memastikan kesehatannya. Ini juga untuk memberikan jaminan kepada pengunjung jika mall kami memang bebas virus corona," katanya. (Baca juga; Tomi Suharto Bangun Pasar Modern di Karawang Bernilai Ratusan Miliar Rupiah )
(wib)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
artikel/ rendering in 1.5736 seconds (0.1#10.140)