Kobaran Api Nyaris Meludeskan Dua Bangunan di Jalan Lengkong

Kamis, 22 Agustus 2019 - 21:56 WIB
Kobaran Api Nyaris Meludeskan Dua Bangunan di Jalan Lengkong
Api berkobar di belakang sebuah kafe nyaris meludeskan dua bangunan di Jalan Lengkong Tengah. Foto/Istimewa
A A A
BANDUNG - Kobaran api nyaris meludeskan dua bangunan di Jalan Lengkong Tengah, Kelurahan Cikawao, Kecamatan Lengkong, Kota Bandung, Kamis (22/8/2019) sekitar pukul 15.10 WIB.

Beruntung petugas Dinas Kebakaran dan Penanggulangan Bencana (Diksar PB) Kota Bandung sigap menjinakkan dan memadamkan api sehingga kedua bangunan dapat diselamatkan.

Informasi yang dihimpun, api tiba-tiba membesar dari bangunan bedeng yang bersebelahan dengan sebuah kafe kopi itu. "Awalnya api membakar bedeng di proyek pembangunan sebuah gedung. Namun, api membesar dan merambat ke atap kafe," kata Kabid Pemadam Diskar PB Kota Bandung Kurnia.

Setelah menerima laporan, ujar Kurnia, tim dari Diskar PB Kota Bandung langsung meluncur ke lokasi kejadian dengan tiga unit mobil pemadam. Setibanya di lokasi, anggota damkar melakukan penyekatan agar api tak merambat ke bangunan lain sekaligus berusaha memadamkannya.

"Setelah berjuang selama satu jam, api berhasil padam dan dilanjutkan pendinginan guna memastikan sumber api telah padam," ujar Kurnia.

Kurnia menuturkan, belum diketahui pasti penyebab kebakaran tersebut. Namun saksi di lokasi kejadian menyebutkan, api berasal dari pembakaran sampah di dekat bedeng proyek pembanguna gedung. "Tidak ada korban jiwa dalam kejadian ini. Untuk penyebab kebakarannya masih didalami," tandas Kurnia.
(awd)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
artikel/ rendering in 1.1757 seconds (0.1#10.140)