Bangun SDM Kreatif, Tasikmalaya Butuh Gedung Pusat Kreativitas

Sabtu, 17 Agustus 2019 - 01:26 WIB
Bangun SDM Kreatif, Tasikmalaya Butuh Gedung Pusat Kreativitas
Anggota DPRD Jabar terpilih periode 2019-2024 Viman Alfarizi Ramadhan. Foto/Istimewa
A A A
BANDUNG - Realisasi rencana pembangunan gedung Creative Center Tasikmalaya dinilai sangat penting untuk mengakomodasi kreativitas generasi muda Tasikmalaya.

Gedung tersebut rencananya akan dibangun di Dadaha, Kota Tasikmalaya. Bahkan, desain gedung tersebut pernah diunggah Gubernur Jabar Ridwan Kamil di akun media sosialnya, Februari 2019 lalu.

Oleh karenanya, agar segera terealisasi, pembangunan gedung Creative Center Tasikmalaya akan mendapatkan pengawalan dari pihak DPRD Jabar periode 2019-2024.

Hal dikatakan anggota DPRD Jabar terpilih asal daerah pemilihan (dapil) Jabar XV yang meliputi Kota dan Kabupaten Tasikmalaya Viman Alfarizi Ramadhan.

Dia menyatakan, setelah dilantik sebagai anggota DPRD Jabar periode 2019-2024, 2 September 2019 mendatang, dirinya siap tancap gas mengawal pembangunan pusat kreativitas tersebut hingga terealisasi.

"Pembangunan gedung Creative Center Tasikmalaya akan saya kawal dan minta Gubernur untuk realisasinya," kata Viman di Bandung, Jumat (16/8/2019).

Kader Partai Gerindra itu menilai, kehadiran gedung Creative Center Tasikmalaya sangat penting untuk mewadahi kreativitas anak-anak muda Tasikmalaya dan memberikan dampak positif terhadap pembangunan sumber daya manusia (SDM) di Tasikmalaya.

"Bagaimanapun, gedung kreatif di Tasikmalaya akan memberi dampak terhadap masyarakat, apalagi anak muda," katanya.

Selain itu, Viman yang juga wajah baru di DPRD Jabar periode 2019-2024 ini menaruh harapan besar terhadap Gubernur Jabar Ridwan Kamil dan Wakil Gubernur Jabar Uu Ruzhanul Ulum untuk melakukan percepatan pembangunan di Tasikmalaya.

"Apalagi, kan Wakil Gubernur Jabar Uu Ruzhanul Ulum berasal dari Tasikmalaya dan mantan Bupati Tasikmalaya," tandasnya.

Diketahui, sebanyak 120 anggota terpilih DPRD Jabar resmi ditetapkan oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) Jabar melalui rapat pleno pada Selasa 13 Agustus 2019 lalu dimana sekitar 62,5 persen di antaranya wajah baru (75 orang), sedangkan wajah lama hanya 37,5 persen (45 orang).

Sebelumnya, Gubernur Jabar Ridwan Kamil meminta doa pada masyarakat agar proses pembangunan Creative Center Tasikmalaya lancar. Emil membagikan kabar tersebut via akun Instagram pribadinya @ridwankamil.

"TA-6 A-6 CREATIVE CENTER KOTA TASIKMALAYA di area Dadaha. Insya Allah jika lancar, konstruksinya selesai akhir tahun ini. Doakan lancar. Agar anak muda Kota Tasikmalaya melompat membawa maju masyarakatnya melalui inovasi dan kreativitasnya. Pemuda Jabar harus pada siap dengan revolusi 4.0. Desain oleh tim @shauarchitects . Creative Center juga dibangun tahun ini di Kota Bogor, Subang, Purwakarta dan Kota Cirebon. Jabar sedang ngabret menuju #JabarJuara," tulis Ridwan Kamil.
(abs)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
artikel/ rendering in 2.9413 seconds (0.1#10.140)