Hutan Gunung Ciremai Masih Terbakar, Petugas Siaga di Pos Pendakian

Jum'at, 09 Agustus 2019 - 21:45 WIB
Hutan Gunung Ciremai Masih Terbakar, Petugas Siaga di Pos Pendakian
Petugas dari BPBD Kuningan dan Majalengka, serta Polri dan TNI siaga di Pos Palutungan, Kabupaten Majalengka. Foto/INewsTV/Toiskanda
A A A
KUNINGAN - Hingga Jumat (9/8/2019) malam, kebakaran yang melanda kawasan hutan di puncak Gunung Ciremai belum berhasil dipadamkan.

Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Kuningan Agus Mauludin mengatakan, kencangnya tiupan angin membuat kebakaran terus meluas.

Selain itu, kabut menutupi puncak gunung. Akibatnya, aktivitas helikopter water bombing dihentikan pada jumat siang tadi terpkasa dihentikan karena cuaca buruk.

"Rencananya pada Sabtu 10 Agustus 2019 pagi, helikopter water bombing akan kembali melakukan pemadaman api di puncak Gunung Ciremai. Untuk water bombing, air diambil dari Waduk Darma. Selain water bombing, petugas juga melakukan pemadaman secara manual dengan sekat bakar agar kebakaran tidak terus meluas," kata Agus ditemui di Pos Palutungan, Kabupaten Majalengka.

Sejumlah petugas BPBD Kabupaten Kuningan dan Majalengka, serta personel Polri dan TNI, ujar Agus, masih bersiaga di jalur pos pendakian Palutungan jumat malam. Petugas terus memantau secara berkala kebakaran di kawasan Taman Nasional Gunung Ciremai (TNGC) itu. "Petugas gabungan (Polri, TNI, dan BPBD) masih menyelidiki penyebab pasti kebakaran tersebut," ujar dia.

Sementara itu, Satuan Brimob Polda Jabar menerjunkan 50 personel atau dua Satuan Setingkat Peleton (SST) dari Batalyon C Pelopor untuk membantu penanganan kebakaran hutan Gunung Ciremai di Kabupaten Majalengka.

Satu SST dipimpinan Iptu Tarjat ditempatkan di Blok Sanghiyang Ropoh pada ketinggian 2.667 meter di atas permukaan laut (mdpl) dan satu SST dipimpin Aiptu Sudotomo berada di Pos Palutungan, Kabupaten Majalengka.
(awd)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
artikel/ rendering in 1.7480 seconds (0.1#10.140)