Naik Pangkat, Ratusan Polisi Push Up-Squat Jump di Mapolrestabes

Selasa, 02 Juli 2019 - 23:30 WIB
Naik Pangkat, Ratusan Polisi Push Up-Squat Jump di Mapolrestabes
Ratusan polisi push up dan squat jump untuk merayakan HUT Polri sekaligus kenaikan pangkat satu tingkat yang mereka terima. Foto/SINDOnews/Agus Warsudi
A A A
BANDUNG - Selasa 2 Juni 2019 pagi, ratusan anggota Polri dan aparatur sipil negara (ASN) yang bertugas di Polrestabes Bandung push up dan squat jump di halaman Mapolrestabes Bandung, Jalan Merdeka, Kota Bandung.

Push up dan squat jump itu bukan hukuman, melainkan cara mereka merayakan kenaikan pangkat satu tingkat yang diberikan institusi Polri kepada anggota pada HUT ke-73 Bhayangkara yang jatuh pada Senin 1 Juli 2019 lalu.

Senyum sumringah dan tawa riang mewarnai aksi push up dan squat jump itu sambil didampingi istri dan putra-putri masing-masing.

Seusai push up dan squat jump, Kapolrestabes Bandung Kombes Pol Irman Sugema menyalami satu persatu anggota yang mendapat kenaikan pangkat satu tingkat.

"Hari ini kami mengadakan kegiatan upacara korps rapor kenaikan pangkat Polri dan ASN. Ada 215 anggota yang dapat kenaikan pangkat," kata Irman.

Kenaikan pangkat, ujar Kapolrestabes, tidak hanya diberikan kepada perwira muda, tetapi juga para bintara.

Irman berharap, kenaikan pangkat itu memotivasi anggota untuk bekerja lebih baik lagi dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat. "Jaga profesionalisme dan pelayanan harus lebih prima kepada masyarakat," ujar Kapolrestabes.

Selain kenaikan pangkat, Irman juga memimpin upacara pelepasan anggota yang sudah memasuki masa purna tugas. Pada kegiatan tersebut, dilakukan pemberian penghargaan dan digear prosesi pedang pora.

Naik Pangkat, Ratusan Polisi Push Up-Squat Jump di Mapolrestabes


Para anggota polri yang memasuki masa purna tugas diarak menggunakan bus pariwisata Kota Bandung, bus Bandros.

"Ini sebagai wujud terima kasih dan apresiasi. Kami tradisi pelepasan. Mudah-mudahan dengan demikian hubungan silaturahmi kekeluargaan selama kurang lebih 30 tahun masa pengabdian anggota yang purna bakti, pada hari ini memiliki kesan dan pesan yang tertanam baik, tidak hanya saat masa kedinasan tetapi juga ketika mereka pensiun," tutur Irman.

Kapolrestabes berharap, para personel yang telah pensiun tetap memberikan yang terbaik kepada masyarakat, terutama di lingkungan tempat tinggal masing-masing.

"Karena ada hal-hal yang positif bisa dijadikan contoh dari suri tauladan untuk pelaksanaan kehidupan bermasyarakat," pungkas dia.
(awd)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
artikel/ rendering in 1.6803 seconds (0.1#10.140)