Kapolda Melayat ke Rumah Duka Korban Minibus Tertabrak KA di Indramayu

Minggu, 30 Juni 2019 - 16:16 WIB
Kapolda Melayat ke Rumah Duka Korban Minibus Tertabrak KA di Indramayu
Kapolda Jabar Irjen Pol Rudy Sufahriadi saat melayat ke rumah duka korban minibus tertabrak KA di Desa Ranjeng. Foto/Istimewa/Humas Polda Jabar
A A A
INDRAMAYU - Kapolda Jabar Irjen Pol Rudy Sufahriadi melayat ke rumah duka Tasdan, korban kecelakaan maut minibus Daihatsu Terios E 1826 RA tertabrak KA Jayabaya di Blok/Desa Rajeng, Kecamatan Losarang, Kabupaten Indramayu, Minggu (30/6/2019).

Dalam kesempatan tersebut, Kapolda mengucapkan turut berbela sungkawa sedalam-dalamnya atas meninggalnya Tasdan, istri Dian, dan dua anak mereka akibat kecelakaan minibus Daihatsu Terios tertabrak KA Jayabaya jurusan Pasar Senen-Malang di Km 143+1 Blok Padanglasem, Desa Jayamulya, Kecamatan Kroya, Kabupaten Indramayu yang terjadi pada Sabtu 29 Juni 2019 sekitar pukul 15.13 WIB itu.

"Sebelum ke rumah duka, Kapolda didampingi Kapolres Indramayu AKBP M Yoris Maulana Marzuki, dan Kepala PT Jasa Raharja Jawa Barat Eri Martajaya meninjau lokasi kejadian," kata Kabid Humas Polda Jabar Kombes Pol Trunoyudo Wisnu Andiko.

Kapolda Melayat ke Rumah Duka Korban Minibus Tertabrak KA di Indramayu


Diketahui, akibat tertabrak kereta, minibus terseret 100 meter. Di dalam kendaraan itu, terdapat tujuh orang dan satu janin bayi berusia 6 bulan dalam kandungan. Semuanya meninggal dunia.

Kedelapan korban antara lain, pengemudi, Tasdan (44), istri Dian (36), Mukti (5), janin bayi dalam kandungan berusia 6 bulan, Turi Mulyani (52), warga Desa Temiangsari; Atmadja Akmal (8), warga Desa Temiangsari; Darmiati (8) asal Jakarta; dan Aldion Delimarta (19) asal Jakarta.

Tasdan merupakan Kepala Kantor Urusan Agama (KUA) Kecamatan Patrol, Kabupaten Indramayu dan tercatat sebagai warga Blok/Desa Ranjeng RT 05/01, Kecamatan Losarang, Kabupaten Indramayu.

Kronologi kejadian, Daihatsu Terios E 1826 RA datang dari arah selatan ke utara. Ketika melintasi rel, mesin mobil tiba-tiba mati. Warga telah berusaha mendorong mobil tersebut agar bisa melintasi rel, tetap gagal karena kereta semakin dekat.

Kereta Api Jayabaya yang melaju dari arah Jakarta ke Surabaya pun menabrak minibus tersebut. Tak lama setelah kejadian, Polres Indramayu melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP), meminta keterangan saksi, dan menolong korban. Barang bukti Daihatsu Terios kini diamankan di Mapolres Indramayu.
(awd)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
artikel/ rendering in 4.6149 seconds (0.1#10.140)