Musim Kemarau, DPKP Jamin Produksi Air Bersih di SPAM Cimahi Aman

Jum'at, 28 Juni 2019 - 19:57 WIB
Musim Kemarau, DPKP Jamin Produksi Air Bersih di SPAM Cimahi Aman
Kondisi air Sungai Cimahi. Meski debit air turun namun masih bisa diproduksi UPT Air Bersih DPKP Kota Cimahi untuk stok air bersih selama musim kemarau. Foto/SINDOnews/Adi Haryanto
A A A
CIMAHI - Dinas Perumahan dan Kawasan Permukiman (DPKP) Kota Cimahi mengatakan stok air bersih pada Sistem Pengolahan Air Minum (SPAM) di musim kemarau ini masih aman.

Stok air bersih di UPT Air Minum tersebut bahkan diprediksi cukup untuk menyuplai kebutuhan air masyarakat Kota Cimahi yang terdampak krisis air bersih saat musim kering.

"Kapasitas SPAM tersebut mencapai 50 liter/detik. Dengan kondisi itu saat ini saja baru dimanfaatkan oleh 2.600 Sambungan Rumah (SR) padahal kapasitasnya bisa melayani hingga maksimal 5.000 SR," kata Kepala DPKP Kota Cimahi Muhammad Nur Kuswandana kepada wartawa, Jumat (28/6/2019).

Dia mengatakan, kapasitas pengolahan air yang terletak di Komplek Perkantoran Pemkot Cimahi itu masih bisa diandalkan disaat terjadi darurat krisis air bersih. Sekarang saja meski sudah memasuki awal musim kemarau produksinya baru 2 kali, padahal kapasitasnya masih bisa ditingkatkan sampai 4 kali produksi.

Sumber air yang dikelola UPT Air Bersih DPKP Kota Cimahi berasal dari Sungai Cimahi. Sejauh ini, aliran sungainya masih terpantau normal meski ada sedikit penurunan debit air.

Meski begitu dipastikan dengan debit air seperti sekarang maka stok air bersih selama musim kemarau tetap aman. Kondisinya sama seperti tahun lalu, dimana kebutuhan air ke masyarakat masih bisa tercover.

"SPAM itu dibangun khusus untuk melayani cakupan air bersih di wilayah Karang Mekar dan Cigugur Tengah. Namun jika musim kemarau, air juga bisa disuplai menggunakan mobil tangki, seperti tahun kemarin kami suplai 600-700 truk ke masyarakat," ujar dia.

Sementara itu Kepala Pelaksana Badan Penangguulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Cimahi, Nanang meminta masyarakat agar menggunakan air sehemat mungkin. Khususnya mereka yang ada di wilayah yang sering terdampak krisis air bersih.

Sejauh ini pihaknya belum menerima laporan adanya bencana kekeringan di Kota Cimahi. Jika ada musibah seperti krisis air bersih, biasanya laporannya masuk ke DPKP Kota Cimahi.

"Meski belum ada laporan kami akan tetap melakukan patroli ke wilayah untuk memastikan bahwa tidak ada krisis air bersih akibat musim kemarau," tutur Nanang.
(awd)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
artikel/ rendering in 1.7799 seconds (0.1#10.140)