Hari Minggu Ini Polda Gelar Senam Jabar Sauyunan di Gasibu

Rabu, 19 Juni 2019 - 21:47 WIB
Hari Minggu Ini Polda Gelar Senam Jabar Sauyunan di Gasibu
Famplet acara Senam Jabar Sauyunan. Foto/Istimewa
A A A
BANDUNG - Polda Jabar bakal menggelar acara meriah senam pagi bersama di Lapangan Gasibu, Jalan Diponegoro, Kota Bandung pada Minggu 23 Juni 2019.

Seusai senam yang akan berlangsung sejak pukul 06.00 hingga 09.30 WIB itu, Kapolda Jabar Irjen Pol Rudy Sufahriadi bersama Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil dan Pangdam III/Siliwangi Mayjen TNI Tri Soewandono memimpin deklarasi bertajuk "Jabar Sauyunan untuk Indonesia Damai, Rajut Kebhinekaan, Tolak Kerusuhan".

Kabid Humas Polda Jabar KOmbes Pol Trunoyudo Wisnu Andiko mengatakan, acara itu akan dihadiri ribuan masyarakat Kota Bandung dan sekitarnya. "Senam bersama ini untuk memberikan hiburan bagi masyarakat, Kota Bandung dan sekitarnya," kata Truno.

Truno mengemukakan, peserta senam bersama akan dihibur oleh artis dangdut Dewi Persik dan live music. Selain itu, panitia menyediakan hadiah menarik. Bagi peserta yang beruntung bakal mendapatkan 1 unit mobil Avanza, tiga unit motor Honda Beat, 30 unit sepeda, dan 20 unit telepon seluler (ponsel).

"Intinya sih silaturahmi antara Polda Jabar, Pemprov Jabar, dan Kodam III/Siliwangi dengan masyarakat. Acara ini juga bertujuan menjadikan Kota Bandung dan Jawa Barat sebagai kota dan provinsi yang menjunjung tinggi kebhinekaan," ujar dia.

Truno menuturkan, untuk mengikuti acara itu, masyarakat bisa mendaftar dengan menghubungi hot line 085209827777 atau kontak panitia atas nama Tedi di nomor 08136912 0418.

Warga Kota Bandung dan sekitarnya, tutur Truno, dipersilakan untuk mengikuti acara tersebut. "Mereka yang terbiasa menghabiskan pagi pada hari Minggu di Gazebo pun kami undang untuk mengikuti acara ini," tutur Truno.
(awd)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
artikel/ rendering in 1.6432 seconds (0.1#10.140)