Dongkrak Kunjungan Wisatawan, Jelajah Alam Pangandaran Jadi Agenda Tahunan

Sabtu, 20 April 2019 - 20:03 WIB
Dongkrak Kunjungan Wisatawan, Jelajah Alam Pangandaran Jadi Agenda Tahunan
Pelepasan Jelajah Alam Pangandaran 2019. Foto/SINDOnews/Syamsul Maarif
A A A
PANGANDARAN - Untuk meningkatkan minat kunjungan wisata ke Kabupaten Pangandaran, Jawa Barat, Kementerian Pariwisata RI bakal menjadikan kegiatan Jelajah Alam Pangandaran (JAP) menjadi agenda rutin tahunan.
Kepala Bidang Pemasaran Area I Jawa Kementerian Pariwisata RI Wawan Gunawan mengatakan, JAP yang digelar Sabtu (20/4/2019) dikemas dalam kegiatan olahraga otomotif trail adventure. "Kami sangat mengapresiasi antusiasme offroader atas terselenggaranya JAP 2019 ini," kata Wawan.

Wawan menambahkan, JAP bisa dikemas menjadi satu kekuatan daya tarik kunjungan wisata ke Pangandaran. "Untuk meningkatkan minat kunjungan perlu ada sinergitas membangun akses di antaranya transportasi udara," ujarnya.

Wawan menjelaskan, perlunya akses transportasi udara agar bisa menghubungkan jalur penerbangan dari daerah lain seperti Bali, Yogyakarta ke Pangandaran. "Agar akses tersebut terwujud, sinergitas antara pemerintah daerah dengan Kementrian RI harus berjalan komunikasi aktif melalui Dinas Pariwisata dan Kebudayaan," jelasnya.

Selain itu juga kreativitas melahirkan atraksi di sejumlah objek wisata di Kabupaten Pangandaran pun harus terus dikembangkan. "Alam Pangandaran banyak diminati turis dalam dan luar negeri, namun mereka tidak mau lelah di perjalanan, sehingga perlu ada terobosan terwujudnya akses transportasi udara," kata dia.

Bupati Pangandaran Jeje Wiradinata mengatakan, sudah tiga bulan terakhir tingkat kunjungan wisata ke Pangandaran menurun. "Pelaku usaha banyak yang mengeluh lantaran turunnya kunjungan wisata berpengaruh pada penghasilan mereka," kata Jeje.

Menurut Jeje, agenda JAP 2019 bisa menjadi sarana dalam rangka memeriahkan wisata Pangandaran yang selama tiga bulan terakhir sepi. "Kami ucapkan selamat dan sukses kepada penggemar olahraga otomotif trail adventure untuk menikmati alam Pangandaran menggunakan motor," ujarnya.

Sementara, Komandan Koramil 1320 Pangandaran Mayor Inf Ikeu Masrika menyampaikan, pelaksanaan kegiatan Jelajah Alam Pangandaran diikuti sebanyak sekitar 3.700 peserta yang berasal dari beberapa provinsi. "Tentunya acara ini untuk mempromosikan dan menggairahkan kembali wisata di Pangandaran yang selama ini menurun," ujar Ikeu.
(zik)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
artikel/ rendering in 1.3212 seconds (0.1#10.140)