RSJ Cisarua Juga Siap Rawat Timses Stres

Kamis, 18 April 2019 - 14:12 WIB
RSJ Cisarua Juga Siap Rawat Timses Stres
Rumah Sakit Jiwa Provinsi Jabar atau RSJ Cisarua. Foto/SINDOnews/Agus Warsudi
A A A
BANDUNG - Selain siap merawat calon anggita legislatif (caleg) gagal yang mengalami gangguan kejiwaan, Rumah Sakit Jiwa Provinsi Jabar atau RSJ Cisarua juga siap merawat para tim sukses (timses) stres akibat calon yang didukungnya kalah.

Kepala Bidang Keperawatan RSJ Cisarua Nining Mariam mengatakan, lima ruang very important person (VIP) siap digunakan untuk merawat pasien gangguan jiwa, termasuk caleg dan timses gagal.

"Selain para caleg, RSJ juga siap menampung para tim sukses yang terindikasi stres, termasuk pendukung fanatik calon. Mereka kalau perlu perawatan, kami juga siap untuk menampung. Pokoknya kami menangani semua yang akan dirawat yang mengalami gangguan jiwa akibat pemilu. Namun penanganannya tergantung indikasi dokter untuk memutuskan harus dirawat inap atau kalau hanya cukup rawat jalan," jelas Nining, Kamis (18/4/2019).

Terkait biaya, Nining mengemukakan, pasien bisa menggunakan layanan BPJS Kesehatan atau asuransi kesehatan lain. "(Pembiayaan) ya tergantung pasien. Kalau punya BPJS atau asuransi lain, bisa digunakan. Kalau tidak, ya masuknya umum," ujar dia. (Baca Juga: RSJ Cisarua Siapkan Ruang Perawatan VIP untuk Caleg Stres(zik)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
artikel/ rendering in 1.2390 seconds (0.1#10.140)