Sup Sosis, Pilihan Tepat bagi Para Pemula

Selasa, 16 April 2019 - 07:05 WIB
Sup Sosis, Pilihan Tepat bagi Para Pemula
Sup sosis. Foto/Istimewa
A A A
JAKARTA - Punya stok sosis di rumah? Daripada digoreng begitu saja, yuk olah menjadi sup sosis. Makanan ini dapat menjadi pilihan tepat untuk hidangan hari ini dan bisa menjadi favorit anak.

Kuah dari kaldu dan sayuran yang ada di dalamnya membuat makanan ini lezat, juga menyehatkan. Cara membuatnya cukup praktis, hanya memasukkan bahan-bahan yang digunakan. Anda yang baru belajar memasak bisa membuat makanan ini dengan mudah.

Berikut resep sup sosis seperti dikutip akun Instagram @kumpulanbekalenak.

Bahan-bahan:
Air kaldu sapi secukupnya
Wortel secukupnya, potong kotak
Kentang secukupnya, potong kotak
Kol secukupnya, potong kotak
3 bh sosis, potong empat
1 bh tomat, potong jadi empat
Seledri secukupnya
Daun bawang secukupnya
Bawang merah goreng secukupnya

Cara membuat:
Iris ujung sosis dan belah menjadi empat. Rebus wortel, kentang hingga empuk. Masukkan tomat, sosis, dan kol. Beri garam, kaldu rasa sapi dan sedikit gula dan lada.

Masukkan kol, daun bawang, dan seledri. Masak hingga matang. Beri taburan bawang goreng. Koreksi rasa. Angkat. Sup sosis siap dihidangkan.
(zik)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
artikel/ rendering in 1.4008 seconds (0.1#10.140)