Musisi Bandung Persembahkan Lagu Coblos 01 Jokowi-Amin

Rabu, 03 April 2019 - 21:33 WIB
Musisi Bandung Persembahkan Lagu Coblos 01 Jokowi-Amin
Sejumlah musisi dan artis ternama asal Bandung berkolaborasi mempersembahkan lagu Coblos 01 Jokowi-Amin demi kemenangan Jokowi-Maruf di Pilpres 2019. Foto/SINDONews/Agung Bakti Sarasa
A A A
BANDUNG - Puluhan musisi dan artis yang menamakan diri Musisi Bandung 01 berkolaborasi dengan Rumah Kerja Relawan Jokowi-Ma'ruf Jawa Barat mempersembahkan lagu Coblos 01 Jokowi-Amin sebagai bentuk dukungan terhadap pasangan Joko Widodo-Ma'ruf Amin (Jokowi-Ma'ruf) di ajang Pemilihan Presiden (Pilpres) 2019.

Indra, personel Band The Titans yang menjadi penggagas sekaligus salah satu pencipta lagu tersebut menuturkan, melalui lagu Coblos 01 Jokowi-Amin, masyarakat diharapkan tahu bahwa Jokowi merupakan pemimpin yang benar-benar bekerja.

"Kami para musisi bingung mendukung dari sisi apa, materi gak mungkin, ikut debat gak mungkin. Karena kami musisi, dengan karya aja. Harapannya pesta demokrasi ini dijalani dengan happy, fun," kata Indra dalam konferensi pers di kawasan Jalan Tamansari, Kota Bandung, Rabu (3/4/2019).

Indra meyakinkan, meski lagu tersebut gamblang menyuarakan dukungan kepada Jokowi-Ma'ruf, namun lirik-lirik lagu tersebut bermuatan energi positif sekaligus berisikan pesan damai. Mereka berharap, melalui lagu tersebut, masyarakat Indonesia tidak terbelah gara-gara Pilpres 2019.

"Mudah-mudahan lagu ini sampai ke telinga dan hati masyarakat Indonesia, agar tanggal 17 (April 2019), kita melaksanakan pesta demokrasi dengan aman, tertib, tidak chaos," ungkap Indra seraya mengatakan, lagu ini pun sekaligus untuk melawan hoaks yang belakangan banyak dialamatkan kepada Jokowi.

Lebih jauh Indra menilai, sosok Jokowi sebagai pemimpin yang jujur, sederhana, pekerja keras, dan tegas demi rakyat. Dia berharap, jika terpilih kembali sebagai Presiden, Jokowi memberikan perhatian lebih besar lagi kepada para musisi, budayawan, dan seniman.

Lagu Coblos 01 Jokowi-Amin melibatkan puluhan musisi dan artis terkenal asal Kota Kembang. Selain Indra The Titans dan Visey Revisit sebagai pencipta lagu, musisi dan artis yang terlibat di antaranya Erland Effendy, Ari Marifat, Tomtom The Titans, Dira Sugandi, Lucky Govinda, Gordon T-Five, Didan ME, M Farhan, Nico Siahaan, Kirana Larasati, Joe P-Project, Mang Saswi, Edi Brokoli, hingga Budi Dalton.

Senada dengan Indra, arranger Ari Marifat mengatakan, lagu yang digarap hanya dalam waktu kurang dari sepekan ini membawa pesan agar masyarakat memaknai pesta demokrasi sebagai hal yang menyenangkan dan menggembirakan. Meski berbeda pilihan, kata Ari, tidak seharusnya masyarakat lantas saling cela, saling hina, bahkan saling serang.

"Pesan dari lagu ini, yuk kita joget rame-rame. Yang dukung Pak De (Jokowi) silakan coblos tanggal 17, yang gak dukung yuk kita joget aja, yang penting kita bersemangat, senang, kita pesta sama-sama. Musik itu kan menyatukan, bukan untuk memisahkan. Jadi kita sama-sama bergembira, ini pesta kok, bukan perang," paparnya.

Dewan Pengarah Rumah Kerja Relawan Jokowi-Ma'ruf Jabar Ipong Witono mengapresiasi karya lagu yang dihasilkan Musisi Bandung 01 itu. Dia pun berharap, di tengah maraknya informasi yang menyesatkan, lagu ini memberikan harapan bagi masyarakat untuk menyambut Pilpres 2019 dengan penuh kedamaian dan riang gembira.

"Lagu ini akan kita persembahkan dulu kepada warga Bandung 12 April di Taman Jomblo dan Taman Film (Kota Bandung) dan tanggal 13 (April)-nya akan kita bawakan di GBK (Stadion Gelora Bung Karno Jakarta)," katanya.

Joe P-Project menambahkan, lagu Coblos 01 Jokowi-Amin merupakan dukungan tulus para musisi Bandung kepada Jokowi yang dinilai sebagai sosok yang selalu memberikan optimistisme dan mendukung segala bentuk kreativitas. Melalui lagu ini, Jokowi diharapkan mampu melanjutkan kepemimpinan di periode keduanya.

"Pak Jokowi ini orang baik, bukan berarti lawannya tidak baik, tapi saya lihat, kinerja Pak Jokowi selama lima tahun terakhir bermanfaat bagi orang banyak di Indonesia," katanya.
(awd)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
artikel/ rendering in 4.1536 seconds (0.1#10.140)