Atraksi Barongsai Bakal Meriahkan Acara Pelantikan KONI KBB

Rabu, 03 April 2019 - 20:59 WIB
Atraksi Barongsai Bakal Meriahkan Acara Pelantikan KONI KBB
Ketua Panitia Pelantikan KONI KBB Usep Sukarna (kedua dari kanan) didampingi Sekretaris Lili Supriatna Hambali memaparkan persiapan pelantikan pengurus KONI KBB periode 2019-2023, Rabu (3/4/2019). Foto/SINDOnews/Adi Haryanto
A A A
BANDUNG - Pengurus KONI Kabupaten Bandung Barat (KBB) periode 2019-2023 segera dilantik dan dikukuhkan di Plaza Mekarsari, Pemda KBB, pada Sabtu (6/4/2019) mendatang.

Rencananya acara pelantikan akan dimeriahkan oleh atraksi Barongsai yang akan masuk dalam cabang olahraga (cabor) eksebisi pada Porda XIV Jabar 2022 di mana KBB bakal menjadi tuan rumah.

"Persiapan pelantikan dan pengukuhan pengurus KONI KBB sudah siap. Kami juga akan menampilkan atraksi beladiri dan Barongsai yang akan menjadi salah satu cabor eksebisi pada Porda 2022 nanti," kata Ketua Panitia Pelantikan Usep Sukarna didampingi Sekretaris Lili Supriatna Hambali saat ditemui di Kantor KONI KBB di Kota Baru Parahyangan, Rabu (3/4/2019).

Usep mengemukakan, pelantikan pengurus KONI KBB ini juga menjadi ajang pemanasan dalam menyongsong event besar yakni Porda XIV Jabar yang tuan rumahnya adalah KBB.

Kegiatan ini juga sebagai pembuktian bahwa KBB siap untuk menjadi tuan rumah porda yang baik, dari segi persiapan, pertandingan, hingga prestasi. Untuk itu sebanyak 1.500 pengurus cabor dan atlet siap hadir menyemarakan pelantikan.

Sebanyak 52 perwakilan cabor baik pengurus, atlet, hingga pelatih menyatakan siap untuk hadir. Termasuk empat cabor yang akan dieksebisikan pada porda mendatang. Selain Barongsai, ada juga cabor Kriket, Rugby, dan Yongmodo.

Pada porda sebelumnya keempat cabor tersebut belum dieksebisikan, baru di Porda XIV Jabar di KBB akan coba dipertandingkan sehingga venuenya juga dipersiapkan.

"Melalui pelantikan KONI KBB ini juga diharapkan bisa mencetak atlet berprestasi, berdaya saing, dan berkarakter," ujar dia.

Usep menambahkan, pada kepengurusan KONI KBB periode 2019-2023 total ada 89 pengurus di bawah kendali Ketua Rian Firmansyah, Sekretaris Lili Sulriatna Hambali, dan Bendahara Ade Suratman.

Mereka akan dilantik oleh Ketua Umum KONI Jabar dan disaksikan Bupati Bandung Barat serta undangan lainnya dari pimpinan DPRD dan elemen terkait lainnya. Tema yang diambil dalam pelantikan ini adalah "Koni KBB Lumpaaat, Menuju Sukses Tuan Rumah Porda XIV Jabar 2022."

"Kami memperkirakan tamu yang akan hadir mencapai 2.000-3.000 orang. Sebab apel akbar pelantikan KONI KBB kali ini dilakukan outdoor berbeda dari biasanya yang selalu indoor," kata Usep.
(awd)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
artikel/ rendering in 3.8098 seconds (0.1#10.140)