Bulog Buka Pintu Lebar bagi Gabah Petani

Kamis, 28 Maret 2019 - 23:29 WIB
Bulog Buka Pintu Lebar bagi Gabah Petani
Dirut Bulog Budi Waseso. Foto/SINDOnews/Inin Nastain
A A A
BANDUNG - Memasuki musim panen tahun ini, Bulog membuka pintu lebar bagi para petani untuk menjual gabahnya. Bulog juga siap membeli dengan harga cukup tinggi, dibanding harga pasaran.

"Kami membeli sesuai harga HPP (Harga Pembelian Pemerintah). Jadi kemarin ada harga Rp3.600, Rp3.800, tetapi di kami Rp4.100. Jadi kami membeli (gabah) dengan harga itu untuk kestabilan," kata Direktur Bulog Budi Waseso saat menghadiri BUMN Goes To Campus di Auditorium Universitas Majalengka (Unma), Kamis (28/3/204l19).

Terkait kabar bahwa ada petani yang sulit menjual hasil panen ke Bulog, Buwas, sapaan akrab Budi Waseso, menegaskan, hal itu tidak benar.

Buwas menyatakan, dalam membeli gabah dari petani, Bulog menerapkan standardisasi. "Saya kira itu (petani sulit mejual ke Bulog) salah, ya. Memang di beberapa daerah ada yang kena musibah. Musibah itu karena cuaca, sehingga padinya terendam air. Kan ketentuannya kami terapkan standard supaya kami tidak menyalahi aturan. Gitu kan," ujar Buwas.

Buwas menuturkan, jika gabah tersebut sesuai Standard, maka tidak ada alasan bagi Bulog untuk tidak membeli. "Bulog itu harus sesuai dengan standardnya, tetapi bilamana harganya di bawah daripada standard, dengan kualitas standard tadi, Bulog akan membeli, sudah pasti," tutur dia.

"Jadi tidak mungkin Bulog tidak membeli. Terus ada yang bilang petani susah menjual, tidak. Sekarang di seluruh wilayah yang ada Bulognya, silakan menawarkan hasil panennya kepada Bulog, baik di Drive maupun Sub Drive ya, silakan," ungkap Buwas.
(awd)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
artikel/ rendering in 5.0857 seconds (0.1#10.140)