Wajah Kumuh Kampung Benteng Bakal Diubah Jadi RTH

Jum'at, 08 Februari 2019 - 19:35 WIB
Wajah Kumuh Kampung Benteng Bakal Diubah Jadi RTH
Salah satu spot di Kampung Benteng yang bakal disulap menjadi ruang terbuka hijau. Perkampungan ini merupakan salah satu kawasan yang selama ini dikenal cukup kumuh. Foto/SINDOnews/Asep Supiandi
A A A
PURWAKARTA - Pemkab Purwakarta segera mengubah Kampung Benteng, Kelurahan Nagri Kaler dari permukiman kumuh menjadi kawasan ruang terbuka hijau (RTH).

Perkampungan tersebut selama ini dikenal cukup kumuh dari aspek penataan lingkungan dan perumahan.

Pelaksana tugas (plt) Sekda Purwakarta Iyus Permana mengatakan, penataan itu bertujuan menghilangkan kawasan kumuh di Purwakarta. Sehingga nanti, Kampung Benteng akan menjadi salah satu destinasi kunjungan masyarakat.

"Bisa jadi nanti menjadi teras, keteraturan bangunan tertata, rumah-rumah kami cat warna warni agar menarik. Seperti di Malang kan bagus itu, dibangun RTH dengan berbagai fasilitas lengkap sehingga wilayah yang selama ini kumuh menjadi destinasi kunjungan," kata Iyus saat survei skala kawasan di Kampung Benteng, Nagri Kaler Purwakarta, Jumat (8/2/2019).

Untuk akses, ujar Iyus, Pemkab Purwakarta akan memperlebar jalan keluar masuk di kampung itu. Bahkan akan disiapkan kendaraan khusus antarjemput bagi yang ingin berkunjung ke Kampung Benteng.

Dia mengemukakan, melalui Program Kotaku, penataan kawasan kumuh Kampung Benteng bisa segera terealisasi paling lambat akhir 2019 ini.Jika suda selesai, Kampung Bentengdibuka dan dapat dinikmati masyarakat. "Dengan penataan tersebut bisa membangkitkan potensi masyarakat sekitar termasuk memberikan edukasi," ujar dia.

Sementara itu, Koordinator Program Kotaku Purwakarta Yoyo Taryono menuturkan, dua fokus utama dalam Program Kotaku, yaitu skala lingkungan dan kawasan.

Khusus untuk penataan Kampung Benteng, tutur Yoyo, difokuskan pada skala kawasan, karena berlokasi tepat berada dalam tiga jangkauan kelurahaan.

"Kami fokuskan skala kawasan dengan bentuk RTH yang di dalamnya bukan hanya sebatas RTH tetapi fasilitas yang sesuai kepentingan dan kebutuhan masyarakat di sana. Di kawasan tersebut akan dibangun juga peningkatan kualitas jalan, drainase, septic tank komunal. Kampung Benteng berada dalam gabungan tiga kelurahaan, Purwamekar, Cipaisan, dan Nagri Kaler," tutur Yoyo.
(awd)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
artikel/ rendering in 1.7718 seconds (0.1#10.140)