Ustaz Arifin Ilham Diterbangkan ke Malaysia

Kamis, 10 Januari 2019 - 11:54 WIB
Ustaz Arifin Ilham Diterbangkan ke Malaysia
Setelah dirawat di RSCM, Jakarta, Ustaz Muhammad Arifin Ilham diberangkatkan ke Penang, Malaysia untuk menjalani pengobatan kanker kelenjar getah bening yang dideritanya. Foto/Istimewa/Instagram alvin_411
A A A
JAKARTA - Setelah dirawat di RSCM, Jakarta, Ustaz Muhammad Arifin Ilham diberangkatkan ke Penang, Malaysia untuk menjalani pengobatan kanker kelenjar getah bening yang dideritanya.

Sahabat Ustaz Arifin Ilham, Ustaz Yusuf Mansyur membenarkan kabar tentang keberangkatan pimpinan Majelis Az-Zikra itu ke Malaysia.

Hal itu diungkapkan Yusuf Mansyur melalui akun Instagramnya. Dalam postingannya Yusuf meng-capture jawabannya atas pertanyaan wartawan yang bertanya tentang informasi Arifin akan berobat ke Malaysia.

"Betul. Bismillah ada hamba Allah yang dengan izin Allah meminjamkan pesawat jet pribadinya. Mohon doanya. Doa-doa kita, jadi sedekah juga. Sekalian doakan semua yang menolong, membantu,dan melayani Ustaz Arifin. Termasuk doa yang mendoakan di dan dari seluruh dunia. Teriring juga doa untuk semua alim ulama," tulis Yusuf Mansyur, Rabu 9 Januari 2019 malam. (Baca Juga: Prabowo Sebut Tekad Arifin Ilham untuk Sembuh Sangat Kuat
Yusuf tidak menjelaskan identitas orang yang meminjamkan jet pribadinya untuk membawa Arifin Ilham ke Malaysia. Dia mengajak para warganet untuk mengiringi keberangkatan Arifin Ilham dengan membaca Surat Al Fatihah. "Insya Allah kita iringi lagi dengan pembacaan Suratul Faatihah," tulis Yusuf.
(zik)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
artikel/ rendering in 0.7129 seconds (0.1#10.140)