2.400 Guru Honorer di Purwakarta Bakal Dijamin Asuransi

Jum'at, 03 Agustus 2018 - 18:01 WIB
2.400 Guru Honorer di Purwakarta Bakal Dijamin Asuransi
Para guru honorer sedang mengikuti pelantikan Forum Komunikasi Honorer K2 di Bale Yudishira Purwakarta.Asuransi para guru ini akan dijamin di 2019 mendatang. Foto/SINDONews/Asep Supiandi
A A A
PURWAKARTA - Dinas Pendidikan (Disdik) Kabupaten Purwakarta akan memberikan asuransi kesehatan dan ketenagakerjaan bagi 2.400 guru honorer pada 2019 mendatang.

"Insya Allah 2019 nanti kami perjuangkan asuransi kesehatan dan ketenagakerjaan untuk guru honorer di Purwakarta," kata Kepala Disdik Kabupaten Purwakarta Purwanto saat pelantikan Forum Komunikasi Honorer KII di Bale Yudishira Purwakarta,Jumat (3/8/2018).

Asuransi tersebut, ujar Purwanto, sebagai penghormatan dan perlindungan bagi guru honorer yang selama ini, mengabdikan diri di dunia pendidikan. "Mereka selama ini telah membantu pemda di tengah kekurangan guru," ujar dia.

Purwanto menuturkan, anggaran untuk guru honorer sangat terbatas. Akan tetapi, hak-hak mereka harus diiperjuangkan, salah satu caranya adalah mengupayakan asuransi dan dana stimulan pada 2019.

Disdik Purwakarta telah menganggarkan asuransi kesehatan dan ketenagakerjaan sebesar Rp3,6 miliar, yang hari ini sudah masuk pembahasan di DPRD Purwakarta.

"Masih dalam pembahasan di Dewan, termasuk dana stimulan tadi. Jadi asuransi tersebut untuk 2.400 guru honorer di bawah naungan Pemkab Purwakarta. Doakan saja semoga hal ini bisa segera terealisasi," tandas dia.
(awd)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
artikel/ rendering in 3.2670 seconds (0.1#10.140)