Bagaimana Kabar Jaringan 5G di Indonesia, Ini Versi XL

Kamis, 20 Desember 2018 - 12:49 WIB
Bagaimana Kabar Jaringan 5G di Indonesia, Ini Versi XL
Head External Communication XL Axiata Hendy Wijayanto (kiri) dan Head of Sales Yogyakarta XL Axiata Yudith Sabrina (kanan). Foto SINDOnews/Arif B
A A A
BANDUNG - XL Axiata terus melakukan pengembangan jaringan dan ekosistem dalam rangka penerapan jaringan 5G. Berbagai upaya dilakukan, salah satunya melakukan uji coba outdoor.

Head External Communication XL Axiata Hendy Wijayanto mengatakan, XL Axiata berkomitmen terus memajukan Indonesia melalui pembangunan dan penyediaan infrastruktur dan layanan telekomunikasi. Termasuk melakukan berbagai persiapan untuk jaringan 5G.

XL Axiata, kata dia, sampai saat ini sudah melakukan berbagai persiapan sebagai tahapan melakukan adopsi implementasi teknologi 5G.

“Langkah yang pernah dilakukan termasuk melakukan uji coba 5G outdoor pertama di Indonesia pada April 2017. Juga uji coba 5G di Kota Tua Jakarta pada bulan Agustus 2018 lalu,” kata Henry, Kamis (20/12/2018).

Persiapan lainnya, kata dia, menyiapkan spektrum. Di mana XL Axiata sudah menerapkan berbagai penerapan sejumlah teknologi guna meningkatkan dan mengoptimalkan pemanfaatan spektrum mulai dari Carrier Aggregation(CA), License Assisted Access (LAA), dan kini Modulasi LTE 256 QAM.

“XL juga sudah mulai menerapkan teknologi 4.5G 4x4 MIMO. Sedangkan untuk core, XL Axiata sudah melakukan konvergensi jaringan dan IT dengan menerapkan teknologi Network Functions Virtualization (NFV),” pungkas dia.

Sementara untuk transport, XL Axiata terus melakukan perluasan jaringan tulang punggung (back bone) fiber optik yang menjangkau berbagai wilayah di Indonesia. Sisi ekosistemnya, XL Axiata secara aktif mendorong pemanfaatan akses Internet Wireless to the home kepada masyarakat, melalui layanan XL Go.

Regional Group Head Central Region XL Axiata, Rd Sofia Purbayanti mengatakan, XL Axiata berhasil meningkatkan performa perusahaan. Di mana jumlah pelanggan mencapai 21 juta per akhir September 2018. Hal itu mendorong peningkatan trafik layanan, terutama layanan data hingga mencapai 58% dalam setahun.

“Sepanjang 2018, kami menghadapi dinamika industri yang sangat menantang. Tantangan tersebut tidak hanya dari luar berupa kompetisi dengan operator lain. Walaupun untuk area di Jawa Barat, Jawa Tengah, dan Yogyakarta, trafik layanan data terus meningkat pesat seiring dengan peningkatan jumlah pengguna smartphone dan juga aktivitas digital pelanggan,” beber dia.

XL Axiata di wilayah provinsi Jawa Barat, Jawa Tengah dan DI Yogyakarta telah memiliki lebih dari 37.000 BTS. Terdiri dari BTS 2G sebanyak lebih dari 12.500 BTS, BTS 3G sebanyak lebih dari 16.000 BTS dan BTS 4G sebanyak lebih dari 9.000 BTS.

Sebarannya, masing-masing untuk BTS 4G, lebih dari 5.500 BTS di Jawa Barat dan lebih dari 3.500 BTS di Jawa Tengah dan DI Yogyakarta. Sementara itu untuk BTS 3G, lebih dari 9.500 BTS di Jawa Barat dan lebih dari 6.500 BTS di Jawa Tengah dan DI Yogyakarta.
(sms)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
artikel/ rendering in 0.8817 seconds (0.1#10.140)