Dicky Saromi Bakal Jabat Plt Bupati Cirebon

Jum'at, 16 November 2018 - 22:05 WIB
Dicky Saromi Bakal Jabat Plt Bupati Cirebon
Kepala Pelaksana BPBD Jabar Dicky Saromi. Foto: Istimewa
A A A
BANDUNG - Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Daerah (BPBD) Jawa Barat Dicky Saromi akan menduduki tampuk kepemimpinan tertinggi di Kabupaten Cirebon setelah eks Bupati Cirebon Sunjaya Purwadi Sastra tertangkap tangan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).

Gubernur Jabar Ridwan Kamil mengatakan, pelantikan Dicky Saromi sebagai Penjabat (Pj) Bupati Cirebon dijadwalkan digelar Senin 19 November 2018 mendatang. Dicky Saromi akan bertanggungjawab terhadap semua urusan pemerintahan di Kabupaten Cirebon hingga April 2019.

"Kemendagri (Kementerian Dalam Negeri) menunjuk Pak Dicky Saromi, Kepala BPBD. Jadi per Senin sudah dilantik," kata Emil di Gedung DPRD Jabar, Jalan Diponegoro, Kota Bandung, Jumat (16/11/2018).

Gubernur yang akrab disapa Emil itu meyakinkan, pihaknya tidak melakukan intervensi dalam pemilihan sosok Pj Bupati Cirebon. Emil pun mengaku tidak ambil pusing terhadap pada pihak-pihak yang meragukan kapasitas Dicky Saromi karena harus membagi tugas sebagai Kepala Pelaksana BPBD Jabar.

Emil optimistis, Dicky Saromi dapat menjalankan roda pemerintahan dengan baik tanpa mengabaikan tugasnya menanggulangi bencana. Emil mencontohkan, saat Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kabupaten Cirebon 2018 lalu, tampuk kepemimpinan di Kota Udang itu pun sempat dijabat Dedi Taufik yang juga harus berperan sebagai Kepala Dinas Perhubungan (Dishub) Jabar.

"Kenapa Dicky Saromi? Sama juga kenapa Pak Dedi Taufik, kan banyak urusan. Bahwa ada kapasitas yang diperlukan, sistem itu tak mengandalkan orang per orang. Kalau sistemnya baik, maka orang yang di double-double (jabatan) baik. Sebutkan yang jadi Pj kan sibuk semua, sistemnya memang begitu. Jadi jangan ke pribadi," papar Emil.

Sebagai informasi, sebelum menjabat Kepala Pelaksana BPBD Jabar, Dicky Saromi pernah menjadi Staf Ahli Gubernur Bidang Ekonomi dan Pembangunan. Dicky Saromi juga pernah menjabat Kepala Dishub Jabar pada 2011 silam selama beberapa tahun.

Di Kabupaten Cirebon, Dicky Saromi akan menggantikan Pelaksana Harian (Plh) Bupati Cirebon Rahmat Sutrisno yang juga menjabat sebagai Sekda Kabupaten Cirebon. Penggantian tampuk kepemimpinan ini berawal saat Bupati Cirebon Sunjaya Purwadi Sastra terjaring operasi tangkap tangan (OTT) KPK, Rabu 24 Oktober 2018 lalu.

Sunjaya sendiri tidak memiliki wakil setelah Selly Andriana Gantina yang sempat menduduki jabatan Wakil Bupati Cirebon mengundurkan diri karena maju bertarung sebagai calon anggota DPR RI di Pemilihan Legislatif (Pileg) 2019 mendatang.
(awd)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
artikel/ rendering in 0.8851 seconds (0.1#10.140)