PDAM Karawang Kerja Sama Air Bersih dengan Grand Sentral Land

Minggu, 04 November 2018 - 16:41 WIB
PDAM Karawang Kerja Sama Air Bersih dengan Grand Sentral Land
Dirut PDAM Tirta Tarum M Soleh menandatangani naskah MoU dengan pengelola Apartemen Grand Sentral Land, disaksikan oleh Bupati Karawang Cellica Nurachadiana. Foto/SINDOnews/Nilakusuma
A A A
KARAWANG - Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) Tirta Tarum menandatangani memorandum of understanding (MoU) dengan pengelola Apartment Grand Sentral Land dan PJT II dengan Minggu (4/11/2018).

Dalam kesepakatan itu, PDAM berkomitmen memberikan layanan air bersih ke Apartemen Grand Sentral Land. Acara penandatanganan kerja sama sekaligus peresmian Apartemen Grand Sentral Land itu itu dihadiri Bupati Karawang Cellica Nurachadiana.

Direktur Utama PDAM M Soleh mengatakan, MoU dengan Apartemen Grand Sentral Land dan PJT II merupakan langkah strategis pelayanan publik air bersih yang dilakukan perusahaan pelat merah ini.

"Kerja sama pelayanan air bersih ini dalam rangka merealisasikan program pelayanan 10.000 pelanggan baru. Dalam program ini kami lebih banyak memberikan layanan kepada pelanggan dari masyarakat berpenghasilan rendah," kata Soleh.

Kerja sama pelayanan air bersih dengan Apartemen Grand Sentral Land, ujar dia, merupakan terobosan dalam layananan air bersih secara kolektif yang menjangkau sekitar 1.500 penghuni, termasuk fasilitas terpadu dengan kios-kios usaha, fasilitas sosial, fasilitas umum, cafetaria, bahkan untuk kolam renang.

"Kami mengharapkan kerja sama ini dapat memberikan manfaat buat PDAM sendiri dan juga penghuni apartemen," ujar dia.
(awd)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
artikel/ rendering in 0.9463 seconds (0.1#10.140)