Geledah Kantor Dinkes, KPK Amankan Berkas Promosi Jabatan

Senin, 29 Oktober 2018 - 21:21 WIB
Geledah Kantor Dinkes, KPK Amankan Berkas Promosi Jabatan
Gedung Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) di Jakarta. Foto/SINDOnews/Dok
A A A
CIREBON - Tim Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) terus mencari bukti baru terkait kasus suap yang menjerat Bupati Cirebon Sunjaya Purwadisastra.

Senin (29/10/2018) siang, tim KPK menyisir sejumlah lokasi mulai dari rumah Kabid PUPR, kantor Dinas PUPR, dan Dinas Kesehatan (Dinkes) Cirebon. Dari penggeledahan ini, petugas KPK mengamankan berkas-berkas terkait promosi jabatan di sejumlah dinas.

Dengan mengendarai dua mobil, sejumlah petugas KPK mendatangi kantor Dinkes Cirebon yang berada di kompleks Pemda Kabupaten Cirebon. Selama hampir tiga jam, petugas KPK menggeledah kantor Dinkes guna mencari bukti baru terkait kasus jual beli jabatan. Mereka memeriksa dua ruangan, ruang kepala dinas dan sekretaris Dinkes Cirebon.

Dari penggeledahan ini, tim KPK mengamankan berkas promosi jabatan di lingkungan Dinkes. Petugas juga memintai keterangan dari sejumlah pegawai, termasuk kepala dinas guna mencari bukti tambahan terkait kasus gratifikasi yang menjerat bupati periode 2014-2019 tersebut. Berkas-berkas tersebut dimasukkan ke dalam sejumlah koper.

“Tim KPK hanya mencari bukti terkait kasus yang menjerat Bupati,” kata Kepala Dinkes Cirebon Enny Suhaeni.

Tak hanya Dinkes Cirebon, petugas dari lembaga anti rasuah itu juga menggeledah kantor Dinas Pertanian, PUPR, dan rumah pribadi kepala bidang di Dinas PUPR.

Dari penggeledahan, petugas KPK kembali mengamankan berkas-berkas yang diduga terkait dengan kasus jual beli jabatan yang dilakukan Bupati Sunjaya.
(awd)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
artikel/ rendering in 0.8268 seconds (0.1#10.140)