Wakil Wali Kota Bandung Yana Mulyana Positif Terjangkit Virus Corona

Senin, 23 Maret 2020 - 21:30 WIB
Wakil Wali Kota Bandung Yana Mulyana Positif Terjangkit Virus Corona
Wakil Wali Kota Bandung Yana Mulyana. Insert: Tangakapan layar dari video testimoni Wawali Kota Bandung Yana Mulyana di Instagram. Foto-foto/Instagram @kangyanamulyana
A A A
BANDUNG - Wakil Wali Kota Bandung Yana Mulyana positif terjangkit virus Corona atau Covid-19. Kepastian tersebut diperoleh setelah hasil tes atas swab Yana keluar.

Diketahui, sejak beberapa waktu lalu, sosok Yana tak terlihat beraktivitas baik bersama Wali Kota Bandung Oded M Danial, maupun sendiri melaksanakan agenda Pemkot Bandung sejak sejak Sabtu 14 Maret 2020. Ternyata, Yana sedang menjalani isolasi di sebuah rumah sakit.

Melalui akun Instagram @kangyanamulyana, Wakil Wali Kota Bandung Yana Mulyana menulis status dan merilis video pernyataan resmi terkait kesehatannya, Senin (23/3/2020). Dalam video tersebut, tampak Yana mengenakan masker kesehatan warna hijau.

Selain merilis video, Yana juga menuliskan kalimat meminta dukungan doa dari warga Kota Bandung. "Assalamualaikum wargi Bandung sadayana, hasil swab test saya hari ini telah keluar dari Dinkes Prov. Jabar, dan dinyatakan saya positif Covid 19. Adapun saya telah mengisolasi diri selama 11 hari dan akan dilanjutkan beberapa hari kedepan. Dengan segala kerendahan hati, saya mohon doa dari wargi Bandung sekalian."

Sedangkan dalam video yang diunggah, Yana mengatakan, "Saya Yana Mulyana, Wakil Wali Kota Bandung, setelah mengalami demam dan melakukan tes Corona (Covid-19) beberapa hari yang lalu dan hari ini hasilnya telah keluar, dan dinyatakan saya positif Corona Covid 19. Oleh karena itu saya melakukan isolasi dan insya Allah, mohon doa dari semua. Terima kasih. Wassalamualaikum warrahmatullahi wabarakatuh," kata Yana dalam video di akun Instagram.

Wakil Wali Kota Bandung Yana Mulyana Positif Terjangkit Virus Corona


Sebelumnya, Wali Kota Bandung Oded M Danial mengonfirmasi bahwa Wakil Wali Kota Bandung Yana Mulyana tengah menjalani perawatan di rumah sakit. Namun Oded tidak menyebutkan secara rinci rumah sakit tempat Yana dirawat.

"Pak Yana sekarang masih dirawat," kata Oded di Balai Kota Bandung, Jalan Wastukancana, Kota Bandung, Senin (23/3/2020).

Informasi yang dihimpun, pada 9 Maret 2020 lalu, Yana Mulyana menghadiri acara Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI) di Kabupaten Karawang.

Pada Jumat 13 Maret 2020, Yana Mulyana masih melaksanakan agenda Pemkot Bandung di Rumah Sakit Ibu dan Anak (RSIA) Kota Bandung, Jalan Wahid Hasyim (Kopo). Kegiatan itu hadiri oleh lebih dari 100 orang, termasuk wartawan.
(awd)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
artikel/ rendering in 2.0859 seconds (0.1#10.140)