Ratusan Warga Kuningan Salat Minta Hujan

Jum'at, 19 Oktober 2018 - 11:18 WIB
Ratusan Warga Kuningan Salat Minta Hujan
Ratusan warga Kuningan, TNI, Polri, dan pejabat pemda melaksanakan salat minta hujan atau Salat Istisqa, Jumat (19/10/2018). Foto/MNC Media/Toiskandar
A A A
KUNINGAN - Musim kemarau panjang di sejumlah daerah termasuk Kabupaten Kuningan membuat warga krisis air bersih dan lahan gunung terbakar. Ratusan warga Kuningan, TNI, Polri, dan pejabat pemda setempat pun melaksanakan salat minta hujan atau Salat Istisqa, Jumat (19/10/2018).

Salat Istisqa ini digelar di Lapangan Pandapa Paramarta. Ratusan warga dan pejabat setempat tampak dalam kegiatan ini. Bupati Kuningan Acep Purnama mengatakan, Salat Istisqa ini dilakukan untuk meminta kepada Allah SWT agar menurunkan hujan.

"Diharapkan dengan adanya Salat Istisqa ini kemarau cepat berakhir dan segera turun hujan," ujarnya. (Baca Juga: Hujan Ringan Diprakirakan Kembali Guyur Kuningan dan Sumedang
Dari data Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kuningan, dampak musim kemarau ini sebanyak tujuh kecamatan di Kuningan mengalami krisis air bersih. Hutan Gunung Ciremai pun sempat terbakar selama 14 hari sehingga mengakibatkan 1.310 hektare lahan hangus.
(zik)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
artikel/ rendering in 1.1997 seconds (0.1#10.140)