Belasan Rumah dan Satu Sekolah di Depok Rusak Diterjang Puting Beliung

Selasa, 25 Februari 2020 - 09:51 WIB
Belasan Rumah dan Satu Sekolah di Depok Rusak Diterjang Puting Beliung
Belasan rumah dan satu unui sekolah di Kota Depok, Jawa Barat, rusak diterjang angin puting beliung. SINDOnews/R Ratna Purnama
A A A
DEPOK - Belasan rumah dan satu unui sekolah di Kota Depok , Jawa Barat, rusak diterjang angin puting beliung. Akibatnya atap rumah warga di RT 002 dan 003 RW 003, Kelurahan Cimpaeun, Kota Depok rusak. Peristiwa ini terjadi menjelang tengah malam Senin (25/2/2020) sekitar pukul 23.15 WIB.

Setidaknya ada 14 rumah yang atapnya rusak terkena terpaan angin puting beliung. Selain itu satu sekolah juga rusak di bagian atap. "Di RT 002 dan 003 masing-masing ada tujuh rumah dan satu sekolah yang atapnya rusak," kata Kabid Pencegahan Bencana Dinas Pemadam Kebakaran dan Keselamatan Kota Depok, Denny Romulo, Selasa (25/2/2020).

Sejak semalam, lokasi diterpa hujan deras disertai angin. Hal itu menyebabkan banyak atap rumah yang beterbangan. Beruntung tidak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut. "Untuk korban jiwa nihil. Hanya kerusakan atap rumah saja karena terpaan hujan angin," paparnya.

Para penghuni pun terpaksa harus mengungsi ke tetangga dan kerabat terdekat. Sebab, rumah mereka tidak dapat dihuni untuk sementara. "Sementara sebagian pemilik rumah yang rusak parah menumpang di rumah tetangga yang tidak terdampak," tambahnya. (Baca juga; Waspada, Cuaca Buruk Bakal Melanda Kabupaten Bogor )

Sementara kondisi sekolah juga rusak. Satu ruangan di lantai dua mengalami kerusakan karena plafon rontok dan genteng jatuh berantakan. "Keseluruhan rata-rata atap rumah terbang karena tersapu angin puting beliung. Sedangkan untuk sekolah genteng hancur," pungkasnya.
(wib)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
artikel/ rendering in 1.4617 seconds (0.1#10.140)