Tingkatkan Kemanunggalan TNI-Rakyat, Plt Bupati Majalengka Bakal Lakukan Ini

Jum'at, 05 Oktober 2018 - 16:48 WIB
Tingkatkan Kemanunggalan TNI-Rakyat, Plt Bupati Majalengka Bakal Lakukan Ini
Plt Bupati Majalengka Karna Sobahi memimpin upacara HUT ke-73 TNI. Karna menilai hubungan antara TNI dan rakyat sudah terjalin dengan baik. Foto/SINDOnews/Inin Nastain
A A A
MAJALENGKA - Kemanunggalan antara TNI dengan rakyat, khususnya di Kabupaten Majalengka dinilai sudah terjalin dengan baik. Plt Bupati Majalengka Karna Sobahi berharap ke depan hubungan tersebut bisa lebih baik lagi.

"Dalam kiprahnya (TNI), kita sudah menyaksikan mereka sudah membuktikan bagaimana peran-peran strategis TNI dalam rangka mengamankan, mengawal pembangunan. Ke depan diharapkan TNI lebih berperan lagi, terutama dalam meningkatkan kemanunggalan rakyat dengan TNI," kata Karna seusai upacara HUT ke-73 TNI di Alun-alun Majalengka, Jumat (5/10/2018).

Karna mengklaim Pemerintah Daerah (Pemda) Majalengka telah memiliki program untuk terjalinnya hubungan baik tersebut. Program TMSK (TNI Manunggal Sindang Kasih) adalah salah satu upaya untuk terjalinnya kemanunggalan TNI dengan masyarakat itu.

"Pemda Majalengka sudah merefleksikan kemanunggalan TNI dengan rakyat itu adalah dengan program TMSK. Jadi kita memberikan porsi untuk keikutsertaan, partisipasi TNI dengan rakyat dalam mewujudkan infrastruktur di Kabupaten Majalengka," papar dia.

"Insya Allah tahun ini pun kita akan menyelenggarakan kegiatan bersama di beberapa titik dalam rangka membangun infrastruktur pedesaan," lanjut Karna.
(zik)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
artikel/ rendering in 2.5282 seconds (0.1#10.140)