Jalur Pantura Mundu Cirebon Terendam Banjir, Arus Lalu Lintas Macet

Sabtu, 08 Februari 2020 - 11:09 WIB
Jalur Pantura Mundu Cirebon Terendam Banjir, Arus Lalu Lintas Macet
Hujan deras diperparah meluapnya sejumlah sungai, mengakibatkan ruas jalur utama Pantura Mundu, Kabupaten Cirebon, Jawa Barat, terendam banjir, Jumat (8/2/2020) malam. Foto/Dok/SINDOnews
A A A
CIREBON - Hujan deras diperparah meluapnya sejumlah sungai, mengakibatkan ruas jalur utama Pantura Mundu, Kabupaten Cirebon, Jawa Barat, terendam banjir, Jumat (8/2/2020) malam. Sepanjang lebih dari 1 Kilometer (Km) jalur trans nasional tersebut, terendam banjir dengan ketinggian 80 centimeter hingga satu meter.

Akibatnya, arus lalu lintas dari dua arah baik dari Jawa maupun Jakarta, mengalami kemacetan panjang dan kendaraan pun banyak yang mogok. Kendaran-kendaraan kecil maupun sepeda motor, tak dapat melintasi jalur yang dipenuhi air hingga menutup pembatas jalan ini.

Bahkan, sejumlah sepeda motor dan mobil kecil yang nekat melintas, terpaksa harus dituntun lantaran mengalami mati mesin atau mogok. Banjir untuk pertamakalinya di jalur Pantura Bypass Kalijaga ini karena tingginya intensitas hujan dan kurang berfungsinya sistem drainese.

Seorang warga Pantura, Ali mengatakan, banjir diperparah dengan jebol dan meluapnya sungai Cikalong. Warga pun berusaha mengarahkan kendaraan kecil untuk berputar arah untuk menghindari mogok dan kemacetan yang panjang.

Hingga dini hari air masih menggenangi Pantura Mundu dan belum menunjukan tanda-tanda akan surut. Sejumlah petugas kepolisian bersama warga berupaya mengatur lalu lintas yang macet dengan mengarahkan kendaraan untuk melewati air yang tidak terlalu tinggi. (Baca juga; Cuaca Ekstrem, Bandung Dilanda Banjir dan Puting Beliung )
(wib)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
artikel/ rendering in 1.1607 seconds (0.1#10.140)