Rumah Zakat Kirim Relawan dan Bantuan Pangan ke Palu-Donggala

Senin, 01 Oktober 2018 - 15:42 WIB
Rumah Zakat Kirim Relawan dan Bantuan Pangan ke Palu-Donggala
Jajaran manajemen Rumah Zakat mengajak masyarakat ikut membantu korban gempa dan tsunami Palu dan Donggala melalui Rumah Zakat Aksi Peduli Bencana. Foto/SINDOnews/Arif Budianto
A A A
BANDUNG - Rumah Zakat yang berbasis di Bandung mengirimkan tim relawan, medis, dan pangan kepada korban gempa dan tsunami di Palu dan Donggala, Sulawesi Tengah.

"Relawan dari delapan provinsi, yaitu Jawa Barat, DKl Jakarta, Kalimantan Timur, Kalimantan Barat, Sulawesi Selatan, Sulawesi Utara, Gorontalo, dan Sumatera Barat langsung kami kirimkan ke sana mulai Jumat lalu," jelas Chief Program Officer Rumah Zakat Murni Alit Baginda di Kantor Rumah Zakat Perwakilan Jawa Barat, Senin (1/10/2018).

Relawan terdiri dari 13 orang tim evakuasi dan lima orang tim medis. Selain itu, Rumah Zakat juga mengertakan dua unit ambulans, satu mobil klinik, bantuan logistik, hingga pengiriman 100.000 kornet Superqurban dan siaga pangan.

"Fokus bantuan kita di masa tanggap darurat ini adalah evakuasi, rapid assessment, layanan medis, bantuan logistik, layanan dapur umum, dan layanan kebersihan," ujarnya.

CEO Rumah Zakat Nur Efendi mengatakan, Rumah Zakat berkomitmen membantu dari masa tanggap darurat hingga masa recovery dan rehabilitasi. Rumah Zakat telah membuat empat skema bantuan hingga masa rehabilitasi kelak.

"Recovery di NTB tetap terus berjalan walaupun ada bencana lain di Palu. Kami mengajak masyarakat ikut doakan yang terbaik, serta memberi bantuan terbaik bagi warga Palu dan Donggala. Masyarakat bisa menyalurkan melalui Rumah Zakat datang langsung atau melalui website kami," jelasnya.

Dia mengakui, pendistribusian bantuan ke Sulawesi masih terkendala. Karena masih minimnya makanan, tak jarang warga melakukan aksi pengambilan secara paksa, sehingga distribusi bantuan tersendat.

"Tetapi kami koordinasi dengan TNI Polri agar dikawal, sehingga keamanan pendistribusian bantuan makanan terjamin. Bantuan yang akan kami kirim selain Superqurban adalah beras, sembako, selimut, makanan bayi, dan lainnya."
(zik)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
artikel/ rendering in 2.6199 seconds (0.1#10.140)