Api Meludeskan Blok Sayuran di Pasar Induk Caringin

Sabtu, 25 Januari 2020 - 10:04 WIB
Api Meludeskan Blok Sayuran di Pasar Induk Caringin
Kobaran api melalap Blok Sayuran di Pasar Induk Caringin. Foto/Dok.Diskar PB Kota Bandung
A A A
BANDUNG - Api mengamuk dan meludeskan BlokB Sayuran di Pasar Induk Caringin, Jalan Soekarno-Hatta, Kelurahan/Kecamatan Babakan Ciparay, Kota Bandung, Sabtu (25/1/2020).

Peristiwa itu terjadi sekitar pukul 07.55 WIB. Namun, petugas Dinas Kebakaran dan Penanggulangan Bencana (Diska PB) KOta Bandung baru menerima laporan sekitar pukul 07.58 WIB. "Objek yang terbakar jongko sayur," kata petugas Pemadam Kota Bandung Deden.

Sampai saat ini, petugas pemadam masih melakukan pemadaman api yang berkobar dengan asap hitam membumbung tinggi. Belum diketahui apa penyebab kebakaran terjadi. "Petugas melakukan penyekatan agar api tidak merambat," ujar dia.

Untuk memadamkan api yang terus membesar, Diskar PB Kota Bandung mengerahkan seluruh unit mobil pemadam dan tim rescue. Polisi dari Polsek Babakan Ciparay telah berada di lokasi kejadian untuk membantu pengamanan.

Sementara ratusan warga yang berada di Pasar Induk Caringin terlihat berkerumun. Mereka ingin melihat dari dekat kebakaran tersebut.
(awd)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
artikel/ rendering in 2.1505 seconds (0.1#10.140)