Selidiki Kecelakaan Bus di Ciater, Polisi Bakal Periksa PO Purnamasari

Selasa, 21 Januari 2020 - 15:07 WIB
Selidiki Kecelakaan Bus di Ciater, Polisi Bakal Periksa PO Purnamasari
Kabid Humas Polda Jabar Kombes Pol Saptono Erlangga Waskitoroso. Foto/SINDOnews/Agus Warsudi
A A A
BANDUNG - Polres Subang dan Direktorat Lalu Lintas (Ditlantas) Polda Jabar bakal memintai keterangan pengurus Perusahaan Otobus (PO) Purnamasari untuk mengungkap penyebab pasti kecelakaan bus pariwisata di Ciater, Kabupaten Subang pada Sabtu 18 Januari 2020 lalu.

Kabid Humas Polda Jabar Kombes Saptono Erlangga Waskitoroso mengatakan, segala kemungkinan akan diambil keterangan, termasuk PO Purnamasari untuk mengungkap penyebab pasti kecelakaan mautmenewaskan 8 orang, 10 luka berat, dan 20 luka ringan tersebut.

Polda Jabar dan Korps Lalu Lintas (Korlantas) Polri menggunakan Traffic Accident Analysys (TAA) melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP) di lokasi kejadian pada Minggu 19 Januari 2020.

Olah TKP dengan metode TAA dilakukan untuk mengetahui penyabab pasti bus yang mengangkut 58 wisatawan asal Kota Depok itu tergelincir lalu terguling di Kampung Nagrok, Desa Palasari Dua, Kecamatan Ciater, Kabupaten Subang itu.

"Hasil olah TKP (tempat kejadian perkara) menggunakan metode TAA masih dianalisa bersama Perhubungan (Dinas Perhubungan Subang). Kemungkinan dalam satu atau dua hari ada hasilnya," kata Erlangga.

Diketahui, bus pariwisata Purnamasari nomor polisi E 7508 W mengalami kecelakaan di Ciater pada Sabtu 18 Januari 2020 sekitar pukul 17.15 WIB. Sebelum kecelakaan terjadi, bus yang mengangkut rombongan wisatawan dari Kota Depok itu baru saja berwisata di Taman Wisata Alam (TWA) Tangkuban Parahu.

Bus melaju dari arah Bandung atau selatan ke Subang atau utara dalam kecepatan sedang. Saat melaju di jalan menurun, bus mulai oleh. Laju bus semakin tak terkendali dan akhirnya terguling saat berada di tikungan tajam ke kiri.

Bus berhenti di bahu jalan dalam posisi akhir miring ke kanan dengan bagian kiri menghadap ke atas. Tujuh penumpang dan sopir bus meregang nyawa di lokasi kejadian. Selain itu 10 orang luka berat dan 20 luka ringan.

Para korban meninggal dan luka berat dibawa ke RSUD Ciereng Subang dan korban luka ringan mendapatkan penanganan medis di Puskesmas Ciater dan Jalan Cagak.
(awd)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
artikel/ rendering in 1.8759 seconds (0.1#10.140)