Diboyong ke Malaysia, Zalnando Bertekad Beri yang Terbaik bagi Persib

Kamis, 16 Januari 2020 - 07:32 WIB
Diboyong ke Malaysia, Zalnando Bertekad Beri yang Terbaik bagi Persib
Bek sayap Persib Bandung, Zalnando. Foto/PERSIB.co.id
A A A
BANDUNG - Para pemain lapis dua Persib Bandung merasa senang dan bangga dengan kepercayaan Pelatih Persib Robert Albert membawa mereka ke kompetisi Asia Challenge Cup 2020 di Selangor, Malaysia.

Kompetisi yang berlangsung pada 18-19 Januari 2020 mendatang itu, menjadi ajang bagi pemain muda menunjukkan kemampuan terbaik mereka untuk Maung Bandung.

Seperti tekad bek sayap Persib Bandung, Zalnando yang siap unjuk gigi di kompetisi tersebut. "Saya pribadi siap menjadikan ajang ini untuk unjuk gigi. Untuk pemain muda lainnya juga saat di Malaysia," kata Zalnando seusai latihan di Stadion Arcamanik, Kota Bandung, Rabu 15 Januari 2020.

Zalnando mengemukakan, dirinya bersama para pemain muda yang disiapkan untuk lawatan ke Malaysia sudah mengikuti program latihan dengan maksimal.

Selama program latihan, sejak Jumat 10 Januari 2020, ujar Zalnando, tidak ada pemain yang cedera. Dengan kondisi prima itu, skuat Maung Bandung tak memiliki hambatan apapun dalam mengarungi kompetisi nanti.

"Target ya bermain maksimal di sana (kompetisi Asia Challenge Cup 2020 di Selangor, Malaysia)," ujar pemain bernomor punggung 17 itu.

Bagi Zalnando, kompetisi sepak bola internasionalAsia Challenge Cup 2020 yang diikuti beberapa negara anggota ASEAN tersebut, akan menjadi pengalaman berharga bagi tim.

"Saya ingin berkontribusi lagi untuk Persib. Doakan saja target mendapat gelar untuk Persib terwujud," kata pemuda kelahiran Kota Cimahi, 25 Desember 1996 ini.

Sekadar untuk diketahui, pada musim 2019 lalu, pemain muda berumur 23 tahun ini, bermain sebanyak tujuh kali atau 479 menit bermain. Pelatih Robert Alberts memasukan Zalnando dalam daftar pemain cadangan 16 kali.

Namun dibandingkan dengan Beckham Putra, Gian Zola, dan Indra Mustafa, Zalnando mendapatkan kepercayaan lebih oleh Robert Albert pada musim 2019.
(awd)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
artikel/ rendering in 2.8174 seconds (0.1#10.140)