Besok, Santri se-Majalengka Deklarasi Dukung Jokowi-Ma'ruf

Kamis, 20 September 2018 - 12:25 WIB
Besok, Santri se-Majalengka Deklarasi Dukung Jokowi-Maruf
Dukungan untuk Capres dan Cawapres Joko Widodo-Maruf Amin juga datang dari kalangan santri di Kabupaten Majalengka, Jawa Barat. Foto/Dok SINDO
A A A
MAJALENGKA - Dukungan untuk Capres dan Cawapres Joko Widodo-Maruf Amin juga datang dari kalangan santri di Kabupaten Majalengka, Jawa Barat. Jumat (21/9/2018) besok, ratusan santri se-Kabupaten Majalengka diagendakan melakukan deklarasi mendukung pasangan tersebut.

"Rencana besok deklarasi santri untuk Jokowi 2 Periode di Pondok Syafi'iyah (Desa) Cisambeng, (Kecamatan Palasah). Deklarasi akan digelar bakda Jumatan," kata Pengasuh Pondok Pesantren (Pontren) Syafi'iyah M Nawawi Fathullah kepada wartawan, Kamis (20/9/2018).

Dia menjelaskan, selain kalangan santri akan hadir pula salah satu politikus parpol pendukung Jokowi-Maruf Amin. "Sekitar 150-an santri (yang hadir) dari se-Kabupaten Majalengka. Tidak ada tokoh nasional, hanya politisi lokal dari Kabupaten Majalengka saja," ujarnya.

"Selain dukungan, kami juga akan mendeklarasikan santri siap menjaga kesatuan, serta menangkal hoaks yang beredar di masyarakat."
(zik)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
artikel/ rendering in 0.9272 seconds (0.1#10.140)