Pencari Rumput Temukan Kerangka Manusia di Tengah Hutan Cisarua

Selasa, 03 Desember 2019 - 18:40 WIB
Pencari Rumput Temukan Kerangka Manusia di Tengah Hutan Cisarua
Petugas mengevakuasi kerangka manusia di Kawasan Hutan Petak, Blok 62 Sumur Bandung RPH Cisarua, Desa Karyawangi, Kecamatan Parongpong, KBB, Selasa (3/12/2019). Foto/Dok.Polsek Cisarua
A A A
BANDUNG BARAT - Ahmad, seorang warga, pencari rumput menemukan kerangka manusia di dalam Kawasan Hutan Petak, Blok 62 Sumur Bandung RPH Cisarua, Desa Karyawangi, Kecamatan Parongpong, Kabupaten Bandung Barat (KBB), Selasa (3/12/2019).

Saat mendapati kerangka manusia, Ahmad terkejut lalu melaporkan penemuan itu ke pihak RPH dan Polsek Cisarua. "Kami dapat laporan dari warga yang hendak mencari rumput. Katanya ada mayat yang sudah jadi kerangka dalam kondisi sudah terpisah. Lokasinya masuk Kawasan Hutan Petak, Blok 62 Sumur Bandung RPH Cisarua, Desa Karyawangi, Kecamatan Parongpong," kata Kapolsek Cisarua Kompol Ikhwan Heriyanto kepada wartawan, Selasa (3/12/2019).

Dia mengemukakan, setelah mendapat informasi tersebut pihaknya berkoordinasi dengan sejumlah pihak dan langsung melakukan pengecekan ke lokasi kejadian. Saat tiba di lokasi kejadian, kondisi mayat tersebut sudah tidak utuh dan tinggal menjadi kerangka.

Lokasi penemuan kerangka itu berada di dekat aliran sungai, sehingga memunculkan dugaan sementara jika korban terpeleset lalu terseret aliran air sungai hingga meninggal dunia.

Korban diketahui berjenis kelamin laki-laki, namun untuk ciri-ciri lainnya sulit dilakukan identifikasi dikarenakan tubuhnya tinggal kerangka. Dirinya memprediksi jika korban sudah meninggal lebih dari lima bulan yang lalu.

Di sekitar tubuh korban juga tidak ditemukan identitas apapun sehingga petugas kesulitan untuk mengenali atau sekadar mengetahui ciri-ciri korban.

"Kondisinya tinggal tulang belulang dan sulit dikenali karena tidak ditemukan identitas apapun. Kami hanya menemukan barang bukti gelang warna hitam, jam tangan warna putih, gelang kain warna merah putih biru dan gelang plastik di kaki kanan," ujar Ikhwan.

Pencari Rumput Temukan Kerangka Manusia di Tengah Hutan Cisarua


Sementara ini, pihaknya telah menginformasikan kepada warga apabila ada yang merasa kehilangan kerabatnya sekitar lima bulan lalu untuk mendatangi Mapolsek Cisarua.

Kemungkinan jika mereka kerabat atau keluarga dekat, bisa mengenali dari benda-benda yang ditemukan. Sedangkan temuan kerangka tersebut langsung dibawa ke Rumah Sakit Hasan Sadikin (RSHS) Bandung untuk dilakukan autopsi.

"Sekarang tinggal menunggu dulu hasil autopsi seperti apa, karena baik identitas apalagi keluarganya belum jelas. Makanya kami masih meminta keterangan dari saksi-saksi serta masyarakat yang mungkin ada kehilangan keluarga mereka sejak sekitar lima bulan ke belakang," pungkas dia.
(awd)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
artikel/ rendering in 1.3908 seconds (0.1#10.140)