Lewati Jalan Berkelok dan Menurun, Bus Tak Terkendali lalu Masuk Jurang

Sabtu, 08 September 2018 - 21:36 WIB
Lewati Jalan Berkelok dan Menurun, Bus Tak Terkendali lalu Masuk Jurang
Petugas memeriksa bangkai bus masuk jurang di Cikidang, Sukabumi, Jabar. Foto/Istimewa
A A A
BANDUNG - Kecelakaan bus masuk jurang di Cikidang, Sukabumi, Jawa Barat, Sabtu (8/9/2018), yang mengakibatkan 21 orang tewas bermula ketika bus Wisata Transport B 7025 SGA dengan membawa 35 penumpang melaju dari arah Cikidang menuju Palabuhanratu.

Sesampainya di TKP yakni di Kampung Bantarselang RT 02/11, Desa Cikidang, Kecamatan Cikidang, Sukabumi, saat melewati jalan berkelok dan menurun, sopir bus diduga tidak bisa mengendalikan laju kendaraannya.

"Akibatnya, bus jalan tak terkendali ke kanan jalan dan terperosok ke dasar jurang dengan ketinggian 31 meter," tutur Kabid Humas Polda Jawa Barat Kombes Pol Trunoyudo Wisnu Andiko, Sabtu (8/9/2018).

Tim dari Direktorat Lalu Lintas Polda Jabar dan Sat Lantas Polres Sukabumi telah melakukan Road Accident Analysis (RAA), Road Accident Rescue (RAR), dan -Traffic Accident Analysis (TAA), serta mengevakuasi korban.

"TAA merupakan olah TKP dengan metode kinematika dan menganalisa suatu kejadian laka lantas untuk mendapatkan kebenaran. Kemudian tim menuangkan hasil TAA dalam rekonstruksi kecelakaan dalam bentuk simulasi," jelas Truno.
(zik)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
artikel/ rendering in 1.4018 seconds (0.1#10.140)