Aptrindo Dukung Pemerintah Tertibkan Truk ODOL

Rabu, 06 November 2019 - 11:41 WIB
Aptrindo Dukung Pemerintah Tertibkan Truk ODOL
Ketua Aptrindo Jawa Barat Widya Wibawa (berkemeja batik) bersama Kadishub Karawang Arif Bijaksana dan pengurus DPC Aptrindo Karawang. Foto/SINDOnews/Nila Kusuma
A A A
KARAWANG - Asosiasi Pengusaha Truk Indonesia (Aptrindo) mendukung langkah pemerintah menertibkan truk ODOL (Over Dimensi dan Over Load). Penertiban ini untuk mengurangi angka kecelakaan dan meningkatkan keselamatan di jalan raya.

Ketua Aprindo Jawa Barat Widya Wibawa mengatakan hal itu dalam pertemuan dengan Kepala Dinas Perhubungan (Dishub) Karawang Arif Bijaksana sekaligus mengenalkan pengurus baru Aptrindo Karawang, Rabu (6/11/2019).

Dalam pertemuan tersebut Aptrindo menyatakan mendukung setiap program yang dijalankan pemerintah daerah. Menurut Widya, dengan terbentuknya DPC Aptrindo Karawang di bawah duet Widodo (ketua) dan Ajie Paridsal (sekretaris) dapat membantu pemerintah, terutama Dishub Karawang yang berhubungan dengan ketertiban dan keselamatan angkutan barang, seperti program pemerintah dalam menertibkan pengemudi truk ODOL.

"Tentunya itu juga menjadi tugas kami untuk menyosialisasikan tentang bahaya ODOL bagi pengemudi truk dan juga masyarakat. Kerja sama seperti itu akan terus kita lakukan dengan pemerintah daerah," ujarnya.

Widya mengatakan, seperti juga dengan usaha sektor lainnya, usaha di bidang angkutan barang membutuhkan iklim yang kondusif. Karena itu kemitraan dengan pemerintah sangat penting dilakukan untuk menjaga iklim usaha agar berjalan baik. "Kita akan bersinergi dengan pemerintah untuk mengurangi angka kecelakaan akibat ODOL itu."
(zik)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
artikel/ rendering in 1.1225 seconds (0.1#10.140)