Aksi Pencuri Gasak 2 Motor di Masjid At-Taqwa Lembang Terekam CCTV

Selasa, 05 November 2019 - 23:02 WIB
Aksi Pencuri Gasak 2 Motor di Masjid At-Taqwa Lembang Terekam CCTV
Cuplikan gambar kamera CCTV di Masjid At-Takwa, Desa Kayuambon, Kecamatan Lembang, KBB, sesaat sebelum pencurian motor. Foto/Dok. CCTV Masjid At-Takwa
A A A
BANDUNG BARAT - Pelaku curanmor yang sedang melakukan kejahatan di Masjid At-Takwa, Desa Kayuambon, Kecamatan Lembang, Kabupaten Bandung Barat (KBB), terekam kamera closed circuit television (CCTV).

Para pelaku yang berjumlah empat orang tersebut terekam menggasak dua motor sekaligus saat pemiliknya sedang melaksanakan salat Magrib.

Pencurian motor yang terjadi pada Sabtu (2/11/2019) sekitar pukul 18.05 WIB itu dialami Rian Sulaeman dan temannya. Dua motor yang hilang, yakni Honda Vario berplat nomor D 2326 UBG dan Honda Beat D 6324 UDL. Korban telah melaporkan aksi pencurian tersebut ke Polsek Lembang.

"Memang betul telah terjadi curanmor di Masjid At-Takwa, Desa Kayuambon. Aksi pencurian itu terekam CCTV. Pelaku berjumlah empat orang, datang menggunakan kendaraan," kata Kanit Reskrim Polsek Lembang Ipda Yuhadi di Lembang, Selasa (5/10/2019).

Dia mengemukakan, atas laporan tersebut, Unit Reskrim Polsek Lembang telah mendatangai lokasi kejadian untuk melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP).

Modus para pelaku menggunakan kunci astag untuk merusak kunci kontak motor korban. Pelaku masing-masing berbagi peran, yakni satu pelaku masuk ke masjid untuk mengawasi kondisi dan tiga orang lainnya mencuri kendaraan korban.

Saat ini pihaknya masih melakukan penyelidikan untuk mengungkap dan menangkap komplotan pencuri motor tersebut. Dari rekaman CCTV tampak wajah seorang pelaku terlihat jelas.

Itu menjadi petunjuk untuk menangkap para pelaku. "Ada satu pelaku yang wajahnya terlihat jelas. Itu yang sedang kami kembangkan untuk menangkap para pelaku," ujar dia.

Salah seorang pengurus masjid mengatakan, aksi curanmor yang terparkir di halaman masjid itu berlangsung sangat cepat. Dilakukan saat jamaah sedang melaksanakan salat.

Tercatat sudah empat kali terjadi curanmor yang menimpa warga saat salat di masjid tersebut. Bahkan, beberapa tahun lalu sepeda motor miliknya pun pernah hilang dibawa kabur pencuri.

"Kejadiannya cepat. Ada ibu-ibu yang sempet melihat tapi tidak menyangka kalau itu pencuri," kata pria yang enggan namanya disebutkan ini.
(awd)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
artikel/ rendering in 3.0508 seconds (0.1#10.140)