Dukung Pelantikan Presiden, BEM PTAI se-Jabar Tolak Aksi Anarkistis

Rabu, 16 Oktober 2019 - 14:23 WIB
Dukung Pelantikan Presiden, BEM PTAI se-Jabar Tolak Aksi Anarkistis
Forkom BEM PTAI Jabar menggelar acara silaturahmi dan sarasehan di Jalan Asia Afrika, Kota Bandung. Foto/SINDOnews/Agus Warsudi
A A A
BANDUNG - Badan Eksekutif Mahasiswa Perguruan Tinggi Agama Islam (BEM PTAI) se-Jawa Barat mendukung pelantikan Presiden-Wakil Presiden (Wapres) Joko Widodo (Jokowi)-KH Ma'ruf Amin pada 20 Oktober 2019 mendatang.

Dukungan tersebut disampaikan dalam deklarasi yang digelar di kawasan Jalan Asia Afrika, Kota Bandung, Rabu (16/10/2019). AcaraSilaturrahim dan Sarasehan BEM/DEMA PTAI Se-Indonesia Wilayah Jawa Barat di Bandung dengan Tema ”BEM PTAI Menuju Sumber Daya Manusia Unggul untuk Indonesia Maju” itu, dihadiri oleh belasan mahasiswa perwakilan dari 19 BEM PTAI se-Jawa Barat.

"Kami mendukung pelantikan presiden dan pemerintah. Jadi kalau ada tindakan-tindakan di luar dari yang kami nyatakan hari ini, itu di luar dari tindakan BEM PTAI," kata Ketua Presidum Silatuhrahmi Dan Sarasehan Forum Komunikasi BEM/Dema PTAI Se- Indonesia Wilayah Jabar Samsul Anwar.

Samsul mengemukakan, Jokowi-Ma'ruf telah terpilih secara konstitusional. "Jadi apa boleh buat. Kita ini negara yang harusnya sudah dewasa dan beradab. Tapi kadang-kadang kan ada saja yang melakukan kericuhan dengan motif-motif tertentu," ujar dia.

Terkait aksi anarkistis, Samsul menuturkan, BEM dan Dewan Mahasiswa (Dema) PTAI tidak terlibat. Bahkan, setelah dicek ke daerah, tidak ada keterlibatan mahasiswa dari BEM/Dema PTAI dalam aksi-aksi anarkistis tersebut.

"Kenapa sampai anarkis gitu? Mereka membawa massa bukan main-main, sampai anak-anak STM dibawa-bawa. Kami menyayangkan gerakan-gerakan seperti itu," ujar Samsul.

Disinggung dugaan keterlibatan kelompok Anarko Sindikalisme di balik kericuhan? Samsul menilai, justru kelompok Anarko dikendalikan oleh pihak lain.

"Aksi tersebut mengatasnamakan BEM SI atau lebih tepat nya yang mengklaim BEM SI lah. Tapi gerakan massa Anarko, yah Anarko masuk BEM SI. Mereka (Anarko) masif bergerak, berkumpul, dan bisa dimanfaatkan oleh orang-orang yang tidak bertanggung jawab. Mungkin Anarko enggak, tapi yang manfaatkannya. BEM/Dema PTAI mengutuk keras aksi anarkistis," tutur dia.

Sementara itu, Silaturrahim dan Sarasehan BEM/DEMA PTAI Se-Indonesia Wilayah Jawa Barat di Bandung dengan Tema ”BEM PTAI Menuju Sumber Daya Manusia Unggul untuk Indonesia Maju” yang dilaksanakan oleh BEM PTAI Wilayah JABAR menyatakan sikap:

1. Kami Forkom BEM PTAI Jabar mendukung pelantikan Presiden Joko Widodo dan Wakil Presiden KH Ma'ruf Amin masa jabatan 2019–2024 dengan waktu yang telah ditentukan.

2. Kami Forkom BEM PTAI Jabar mengucapkan selamat kepada Presiden Ir Joko Widodo dan Wakil Presiden KH Ma’ruf Amin masa Jabatan 2019–2024.

Semoga bisa menjadi pemimpin amanah dan profesional demi kemajuan bangsa Indonesia. Kami memohon kepada semua pihak mendukung dan mendorong. Semoga pelantikan Presiden dan Wakil Presiden pada 20 Oktober 2019, berjalan lancar, aman, dan kondusif.
(awd)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
artikel/ rendering in 1.6417 seconds (0.1#10.140)