Pembunuhan Janda di Parigi, Keluarga Desak Polisi Tangkap Pelaku

Kamis, 19 September 2019 - 20:59 WIB
Pembunuhan Janda di Parigi, Keluarga Desak Polisi Tangkap Pelaku
Suasana pemakaman almarhumah Trisna Juwita alias Dede Tresnawati, korban pembunuhan di Desa Ciliang, Kecamatan Parigi, Pangandaran. Foto/SINDOnews/Syamsul Maarif
A A A
PANGANDARAN - Kematian Trisna Juwita alias Dede Tresnawati (36) pada Rabu (18/9/2019) di Dusun Golempang RT 01/02 Desa Ciliang, Kecamatan Parigi, Kabupaten Pangandaran yang diduga akibat pembunuhan, menimbulkan keresahan di masyarakat.

Toyo Kustoyo (48), kakak ipar korban, mengatakan, almarhumah Tresna, selama ini hidup normal seperti warga lainnya. "Keseharian almarhumah hidup dari hasil berdagang di warung, berjualan bensin," kata Toyo.

Sepengetahuan Toyo, almarhumumah tidak memiliki masalah dengan orang lain. Bahkan semasa hidup almarhumah pendiam dan tidak banyak tingkah. "Kami harap, pihak Kepolisian bisa membongkar kasus ini dan menangkap pelaku," ujar dia.

Jika kasus ini tidak terbongkar, Toyo khawatir menjadi opini dan isu liar yang nantinya menimbulkan kecurigaan. Bahkan tidak menutup kemungkinan terjadi fitnah.

Menurut Toyo, almarhumah Tresna tiga tahun bercerai dengan suaminya. Selepas bercerai, suaminya kembali ke kampung asalnya di Tasikmalaya. "Almarhumah punya dua anak. Yang pertama kelas I SMA dan yang kedua disekolah dasar," tutur Toyo.

Diketahui, korban Tresna ditemukan tewas di rumah oleh anaknya yang baru berusia 8 tahun, Rabu (19/9/2019) sekitar pukul 04.00 WIB.

Setelah itu, anaknya lari ke rumah tetangga meminta tolong. Saat warga datang dan memeriksa tubuh korban, ternyata korban sudah tidak bernyawa.

Atas insiden tersebut, pihak Kepolisian membawa jenazah ke RS Polri Sartika Asih Bandung untuk dilakukan autopsi. Setelah itu, jenazah korban dibawa lagi ke rumah duka.

Jenazah datang ke rumah duka pada Kamis (19/9/2019) sekitar pukul 05.00 WIB dan langsung dikebumikan pada pukul 08.00 WIB.
(awd)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
artikel/ rendering in 1.3826 seconds (0.1#10.140)