Bus Damri Rute Cimahi-BIJB Kertajati Resmi Beroperasi

Selasa, 17 September 2019 - 23:13 WIB
Bus Damri Rute Cimahi-BIJB Kertajati Resmi Beroperasi
Wali Kota Cimahi Ajay Muhammad Priatna, Wakil Wali Kota Ngatiyana, dan Direktur Keuangan Damri Sri Purwanto melepas Bus Damri rute Kota Cimahi-BIJB Kertajati, Selasa (17/9/2019). Foto/SINDOnews/Adi Haryanto
A A A
CIMAHI - Wali Kota Cimahi Ajay Muhammad Priatna resmi meluncurkan layanan Bus Damri jurusan Kota Cimahi-Bandara Internasional Jawa Barat (BIJB) Kertajati, Majalengka, di Area Parkir Apartemen The Edge, Baros, Kota Cimahi, Selasa (17/9/2019).

Peresmian ini dihadiri pula oleh Wakil Wali Kota, Ngatiyana, Direktur Keuangan Damri Sri Purwanto, perwakilan dari Kementerian Perhubungan, Kadishub Kota Cimahi beserta jajaran, dan sejumlah pejabat di lingkungan Pemkot Cimahi.

"Saya ucapkan terima kasih kepada Kementerian Perhubungan Darat, dan Damri yang sudah memfasilitasi pelayanan masyarakat di Kota Cimahi dan sekitarnya yang akan menuju Bandara BIJB Kertajati," ucap Ajay seusai melepas secara resmi bus yang menuju ke BIJB.

Ajay meminta fasilitas yang ada ini dimanfaatkan oleh masyarakat, sehingga mereka yang akan terbang dari BIJB Kertajati tidak perlu repot atau bingung. Fasilitas Damri ini gratis bagi calon penumpang dengan menunjukkam KTP dan boarding pass.

Untuk rute di perjalanan semuanya melalui jalur tol dan tidak ada mampir atau singgah ke shelter pemberhentian selain di lokasi tujuan.

Berdasarkan estimasi, perjalanan dari Kota Cimahi menuju bandara yang terletak di Kabupaten Majalengka itu sekitar dua jam lebih. Sebelumnya operasional bus Damri Cimahi-Kertajati sudah diujicobakan selama satu bulan dan telah dilakukan evaluasi.

Dari Kota Cimahi ke BIJB Kertajati, bus angkutan khusus ke bandara ini setiap hariberoperasi sejak pukul 02.00 WIB, 06.00 WIB, 11.00 WIB dan 15.00 WIB. Sedangkan dari BIJB Kertajati, Majalengka ke Kota Cimahi meluncur pukul 07.00 WIB, 11.00 WIB, 16.00 WIB, dan 22.00 WIB.

"Silakan manfaatkan fasilitas ini. Beritahu teman, kawan, kerabat, teman kantor, tetangga di lingkungan rumah, bahwa sudah ada fasilitas bus gratis ke BIJB Kertajati dari Kota Cimahi," ujar dia.

Direktur Keuangan Damri Sri Purwanto menuturkan, saat ini Damri sudah melayani beberapa keberangkatan dari sejumlah kota/kabupaten menuju ke BIJB Kertajati.

Di antaranya seperti Kota Bandung, Tegal, Cirebon, Karawang, dan sekarang Cimahi. Pihaknya melihat ke depan permintaan angkutan dari Kota Cimahi dan sekitarnya ke Kertajati akan semakin banyak.

"Sekarang kami baru sediakan empat armada bus, namun ke depan jika permintaan meningkat armadanya bisa ditambah lagi," kata Sri Purwanto.

Pada kesempatan ini, Ajay meresmikan beroperasinya 15 angkutan umum (angkot) yang melayani trayek baru Citeureup-Cimindi. Rute yang dilalui angkot ini dimulai dari Terminal Citeureup menuju arah Jalan Encep Kartawiria-Kamarung-Permana-Sukarasa-Ciawitali-Raden Demang Hardjakusumah (Pemkot Cimahi)-Jati Serut-Pesantren-Jenderal Amir Mahmud dan masuk ke Terminal Cimindi.
(awd)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
artikel/ rendering in 1.0219 seconds (0.1#10.140)