Arema FC Ditahan Imbang 10 Pemain PSIS

Sabtu, 31 Agustus 2019 - 22:24 WIB
Arema FC Ditahan Imbang 10 Pemain PSIS
Arema FC gagal mengamankan tiga poin saat menjamu PSIS Semarang di Stadion Kanjuruhan, Kabupaten Malang, Jawa Timur, Sabtu (31/8/2019) malam. Kedua tim bermain imbang 1-1. Tangkapan layar @Liga1Match
A A A
MALANG - Arema FC gagal mengamankan tiga poin saat menjamu PSIS Semarang di Stadion Kanjuruhan, Kabupaten Malang, Jawa Timur, Sabtu (31/8/2019) malam. Pada laga lanjutan pekan ke-17, dua kesebelasan hanya bermain imbang 1-1.

Bermain di depan puluhan ribu pendukungnya, Arema memeragakan permainan cepatnya. Sejumlah peluang pun sempat tercipta, namun penggemar tuan rumah baru bergemuruh pada menit 16 setelah sundulan Hamka Hamzah yang meneruskan umpan Sylvano Comvalius tak bisa dihalau kiper PSIS, Jandia Eka Putra.

Skor 1-0 untuk keunggulan Arema bertahan hingga babak pertama usai. Di babak kedua, Arema tak mengendurkan serangan. Sementara tim tamu mencoba melakukan perubahan dengan memasukkan Hari Nur Yulianto pada menit ke-53.

Tapi kehadiran Hari belum dapat membawa PSIS keluar dari tekanan. Masalah semakin berat lantaran PSIS bermain dengan 10 pemain setelah Riyan Ardiansyah mendapatkan kartu merah pada menit ke-62 seusai melanggar Dendi Santoso.

Keunggulan jumlah pemain tak mampu dimanfaatkan Arema. Sebaliknya, PSIS justru mampu menyamakan kedudukan pada menit 77. Tendangan bebas Claudir Marini Junior sukses menggetarkan gawang Sandi Firmansyah

Skor imbang 1-1 bertahan hingga pertandingan usai. Tambahan satu poin tak mengubah posisi Arema di peringkat keempat dengan raihan 26 poin, sedangkan PSIS masih berkutat di urutan 13 dengan raihan 16 angka.
(zik)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
artikel/ rendering in 0.9759 seconds (0.1#10.140)